Kolaborasi JKT48 dan Nasida Ria di Ramadan Kita

JKT48 & Nasida Ria
MV JKT48 & Nasida Ria

Google Indonesia kemungkinan besar telah mencetuskan kolaborasi paling spesial di tahun ini melalui projek Ramadan Kita bersama JKT48 dan Nasida Ria. Lagu yang dirilis melalui Reels akun Instagram Google Indonesia berkolaborasi dengan akun Instagram JKT48 dan Nasida Ria ini dirilis pada hari Kamis, 14 Maret 2024, menjadikannya sebagai salah satu rilisan paling viral pada bulan puasa ini. Kolaborasi ini membuktikan bahwa perbedaan umur, generasi, bahkan muatan kultur yang berbeda tidak menutup kemungkinan kolaborasi antara dua Grup Musik kenamaan tersebut.

Secara Musikal, apa yang disajikan oleh kedua Idol Group lintas generasi ini (note: Nasida Ria juga termasuk kedalam Idol Group karena juga memiliki konsep manajemen yang hampir sama dengan JKT48, dengan menjadi grup Qosiddah yang memiliki konsep regenerasi dan sekarang sudah menginjak generasi ke-3) menggabungkan warna musik Qossidah Nasida Ria yang komik serta fun dan juga musik J-Pop ala JKT48 yang sudah menjadi ciri khas Sister Group dari AKB48 ini. Lirik yang ditulis pun menarik, menggunakan berbagai istilah yang cukup ramah bagi kaum Gen-Z maupun Millenial.

Dalam istilah lagu grup Idola kita sering mendengar yang namanya center. Di lagu Ramadan Kita, bagian Nasida Ria dipimpin oleh member senior kawakan sejak tahun 80-an yaitu Bu Afuah, sementara JKT48 menunjuk Freya Jayawardana, member JKT48 Generasi ke-7 sebagai center kedua didalam lagu tersebut. Tidak luput dari sorotan kita ada nama-nama yang populer seperti Gita JKT48 dan juga Kak Fia di Nasida Ria ikut tampil didalam lagu tersebut. Didalam video musik tersebut pun kita melihat perpaduan yang sangat ser, dimana Nasida Ria unjuk gigi sebagai Grup Idola Indonesia yang legendaris bersama JKT48 yang sekarang pun sedang menjadi salah satu Grup Musik Populer kecintaan para muda-mudi negeri.

Melalui kolaborasi ini, kami menjadi sangat tidak sabar dengan apa yang akan dicetuskan lagi oleh kedua Grup Idola Nusantara tersebut dan kami tentunya tidak sabar melihat kolaborasi musik dengan konsep unik apa lagi yang akan dihadirkan oleh para penggerak musik di Indonesia!

Populer video

Berita lainnya