Celebrithink.com – Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan membesarnya pori-pori di wajah Anda. Di antaranya, produksi minyak berlebih pada kulit serta menurunnya elastisitas kulit. Bagi yang mengalami kondisi tersebut, ada cara alami yang bisa membantu Anda mengatasinya. Salah satunya dengan cara alami.
Selain mudah diterapkan, cara alami cenderung lebih aman dan jarang menyebabkan masalah kulit lebih lanjut. Melansir laman halodoc, berikut ini cara alami yang bisa Anda lakukan untuk mengecilkan pori-pori wajah Anda.
Rutin membersihkan wajah
Rutin membersihkan wajah menjadi salah satu cara alami yang bisa dilakukan. Biar wajah bersih dan pori-pori mengecil, pastikan untuk membersihkan wajah secara rutin sebanyak 2 kali sehari.
Gunakan pelembap
Salah satu produk yang tidak boleh dilupakan untuk mengatasi masalah pori-pori wajah adalah pelembap. Sebab, menjaga kelembapan kulit merupakan salah satu cara untuk mencegah pori-pori membesar.
Memakai tabir surya
Pastikan juga untuk selalu menggunakan tabir surya. Terutama jika banyak melakukan aktivitas di luar ruangan. Pilih tabir surya dengan SPF 30 atau lebih untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung.
Merawat wajah
Pastikan kulit wajah mendapatkan perawatan yang tepat secara rutin. Untuk mengatasi masalah pori-pori, biasakan melakukan eksfoliasi wajah setidaknya 1–2 kali dalam seminggu. Perawatan ini bisa dilakukan dengan menggunakan bahan alami di rumah.
Mengonsumsi makanan sehat
Selain perawatan dari luar, pastikan untuk mengonsumsi makanan bergizi seimbang. Selain itu, hindari makanan yang tinggi minyak karena bisa membuat pori-pori tersumbat. Lengkapi juga dengan mengonsumsi air putih yang cukup setiap hari.