Di saat komedian Narji memutuskan mendaftar sebagai bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), rupanya hal yang sama juga dilakukan Denny. Meski sudah bukan bagian dari Cagur, Narji juga mendukung keputusan Denny yang maju sebagai caleg DPR RI di Dapil (daerah pemilihan) 2 Jawa Barat.
Rupanya, Narji juga sempat menanyakan pada anggota Cagur yang lain, yakni Wendy untuk juga turut meramaikan khazana dunia politik. Namun rupanya Wendy tak tertarik buat terjun ke dunia politik.
“Gue di PKS, Denny di PDI, Wendy gue tawarin kayanya masuk PKK dia,” ucap Narji saat ditemui di kawasan Jalan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Senin (4/9/2023).
“Kita kan dari dulu kan gitu kalau udah pilihan pribadi ya satu sama lain juga dipilih aja. Kayak gue milih istri gue ya Wendy juga nggak berhak mengomentari yang gimana. Apalagi pilihan politik kan, mau terjun mau nggak ya Denny melihat gue berbeda partai saling support aja,” kata Narji menambahkan.
Narji mengaku sudah siap akan konsekwensi jika nantinya suaranya tak cukup untuk membawanya duduk di kursi DPR RI. Semua dikatakan Narji pastilah sudah jadi suratan takdir.
“Konsekuensi, hidup ini kan bukan mau menang kalah, tapi dipercaya apa tidak, dan ini semua jalan hidup orang ini udah ada garis tangannya. Jadi lebih yakin aja. Kalau nggak jadi juga ya emang bukan jalannya, kalau gagal jangan jadi gila,” pungkasnya.