Begini Cara Mengatasi Batuk yang tak Kunjung Membaik

Ilustrasi Batuk dan Pilek
Foto: Istimewa

Celebrithink.com – Batuk yang tidak kunjung membaik tentunya sungguh menyiksa dan membuat tidak nyaman. Sebab, kondisi ini dapat membuat penderitanya tidak bisa beraktivitas dengan baik.

Batuk kronis atau batuk yang tak kunjung sembuh gejala dari masalah kesehatan tertentu. Penyebabnya juga bisa sangat beragam. Misalnya, paparan polusi udara berlebihan, memiliki kondisi medis seperti infeksi, asma, penyakit asam lambung, atau efek samping dari pemakaian obat tertentu.

Karenanya batuk tak kunjung sembuh tidak boleh dibiarkan dan harus segera mendapatkan penanganan. Lantas bagaimana penanganan yang efektif untuk batuk tak kunjung sembuh? Melansir laman halodoc, simak beberapa tindakan penanganan secara mandiri berikut ini.

  • Perbanyak asupan cairan, terutama air putih hangat untuk membantu melegakan tenggorokan sekaligus mencegah dehidrasi, sehingga tenggorokan tidak terlalu gatal dan membantu membuat lendir menjadi lebih encer.
  • Batasi asupan makanan yang dapat membuat batuk menjadi semakin memburuk. Jika memang perlu, hindari untuk mengonsumsinya. Misalnya, makanan berminyak, tinggi lemak, makanan pedas, dan asam yang bisa membuat tenggorokan terasa gatal dan tidak nyaman.
  • Tidak merokok dan sebisa mungkin menjauh dari paparan asap rokok. Keduanya bisa membuat batuk menjadi lebih buruk.
  • Jaga udara di rumah tetap lembap. Kamu bisa menggunakan alat pelembap udara, mandi air hangat, atau menggunakan uap dari minyak esensial untuk membantu melegakan tenggorokan dan pernapasan.
  • Menjalani terapi neti pot atau irigasi hidung dengan menggunakan larutan garam. Ini dapat membantu mengeluarkan lendir sekaligus membersihkan hidung.

Populer video

Berita lainnya