Celebrithink.com – Saat ini WhatsApp menjadi aplikasi wajib yang ada di ponsel. Pasalnya, tak sedikit masyarakat yang mengandalkan aplikasi ini dalam setiap lini kehidupan. Mulai urusan pekerjaan, hingga sekadar menyapa teman.
Namun mulai sekarang, pengguna WhatsApp sepertinya harus memeriksa sistem operasi ponselnya. Sebab, aplikasi pesan itu tidak akan bisa digunakan lagi pada ponsel dengan sistem operasi versi lama.
Berdasarkan keterangan resmi WhatsApp, mulai 24 Oktober 2023, aplikasi ini hanya mendukung ponsel dengan sistem OS atau Android minimal versi 5.0.
“Catatan: Mulai 24 Oktober 2023, hanya OS Android versi 5.0 dan yang lebih baru yang akan didukung,” tulis WhatsApp di keterangannya.
Selain itu, ponsel juga harus bisa menerima SMS atau panggilan selama proses verifikasi. Sebab, WhatsApp tidak lagi mendukung pembuatan akun baru menggunakan perangkat wifi.
Namun, WhatsApp akan menginformasikan pengguna saat ponselnya tidak lagi mendukung penggunaan aplikasi tersebut.
“Anda akan diberitahu langsungndi WhatsApp terlebih dahulu, dan diingatkan beberapa kali untuk menigkatkan versi,” tulisnya lagi.