Google Doodle Hari Ini, Mangkuk Ayam Jago yang Ikonik

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp
Mangkuk Ayam Jago
Foto: Google

Celebrithink.com – Mangkuk ayam jago menjadi ikon Google doodle hari ini, (12/9). Peralatan dapur ini memang amat populer di Asia, sehingga Pemerintah Thailand mendaftarkannya sebagai produk Indikasi Geografis Lampang pada hari ini pada tahun 2013. Gambar ini sengaja ditampilkan untuk merayakan Mangkuk Ayam Jago Lampang yang ikonik, dengan ayam jantan berekor hitam serta bunga peony dan daun pisang.

Sejarah Mangkuk Ayam Jago

Melansir laman google, mangkuk ayam jago dahulu diimpor dari China ke Thailand. Dalam versi orisinalnya, ayam jago melambangkan kerja keras, sementara daun pisang dan bunga peoni merah adalah simbol harapan atas keberuntungan. Mangkuk ini berasal dari Provinsi Guangdong, China Selatan. Desainnya sendiri sudah ada sejak lebih dari seratus tahun yang lalu.

Orang yang menciptakannya adalah para pengrajin di Hakka dan melukisnya dengan tangan. Tidak seperti yang diproduksi massal, mangkuk ayam jago yang asli memiliki ukuran dan pola desainnya yang sedikit berbeda. Pada 1957 para pedagang di wilayah Lampang membuka banyak pabrik mangkuk ayam jago. Daerah tersebut memiliki banyak mineral lempung yang lebih cocok untuk membuat keramik.

Ketika warga Lampang mulai memproduksinya secara massal, produk tersebut jadi salah satu yang paling laris dari kawasan tersebut. Hal ini berdampak positif terhadap stabilitas keuangan dan kebebasan untuk penduduk lokal. Meski Lampang terus memproduksinya sampai sekarang, cuma sedikit pabrik yang bisa mendesainnya sesuai gaya dan bahan tradisional.

Populer video

Berita lainnya