Celebrithink.com – Memiliki pendengaran yang baik meski sudah tua mungkin menjadi harapan banyak orang. Dengan begitu, Anda tetap bisa mendengar dan berkomunikasi dengan orang tersayang. Nah, jika Anda ingin demikian, perlu untuk menjaga pendengaran mulai dari sekarang. melansir laman sehatQ, berikut ini beberapa cara mempertajam pendengaran dan menjaganya hingga tua.
Hindari suara bising
Suara bising bisa muncul dari banyak sumber. Sementara bunyi di atas 85 desibel yang didengarkan terus-menerus bisa merusak pendengaran. Anda bisa menjauh dari sumber suara untuk mengurangi bising di telinga. Kalau memang harus berada di sekitar sumber suara, sebaiknya mengenakan penutup telinga berbahan lembut yang tidak membuat bagian lubang telinga sakit.
Kecilkan volume
Ada beberapa sumber suara yang bisa Anda kendalikan seperti suara televisi, atau pemutar musik yang Anda dengarkan melalui earphone atau headphone. Cobalah mengatur volume yang nyaman didengar oleh telinga. Khusus untuk penggunaan earphone atau headphone, Anda perlu mengatur volume dengan lebih bijaksana. Pasalnya, alat tersebut langsung terhubung dengan telinga.
Hindari benda tajam
Salah satu cara preventif yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan pendengaran dengan menjauhkan benda ke dalam telinga. Hal yang sering dilakukan adalah membersihkan telinga dengan cotton bud. Hindari penggunaankapas yang kasar atau menekan cotton bud terlalu keras ke dalam telinga.
Rutin olahraga
Memiliki tubuh sehat akan berpengaruh pada semua indera, termasuk indera pendengaran. Olahraga akan membantu melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh. Anda hanya perlu melakukan olahraga secara rutin sekitar 20—30 menit setiap harinya.
Yoga
Banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan melakukan yoga secara teratur. Anda bisa memiliki tubuh yang lebih lentur, mood lebih baik, serta tubuh yang lebih sehat. Yoga juga bisa menjadi salah satu cara mempertajam pendengaran. Anda bisa melakukannya dengan mudah di rumah melalui video yang ada di internet.
Berhenti merokok
Studi yang dilakukan oleh peneliti dari University of Manchester membuktikan bahwa perokok berpotensi mengalami penurunan pendengaran hingga 28% dibanding orang yang tidak merokok. Studi ini pun sudah dipublikasikan dalam Journal of the Association for Research in Otolaryngology.
Hindari penggunaan obat-obatan berlebih
Ada lebih dari 200 jenis obat-obatan yang bisa mengganggu pendengaran. Obat-obatan tersebut termasuk antibiotik, pencegah kanker, dan aspirin dalam dosis yang tinggi. Jadi, cek efek samping yang mungkin muncul sebelum mengonsumsi obat-obatan. Konsultasikan juga kepada dokter untuk setiap obat yang diresepkan.
Lakukan tes pendengaran
Pendengaran bisa berkurang seiring bertambahnya usia dan gaya hidup yang dijalani. Melakukan tindakan preventif bisa menjadi salah satu cara untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan indera pendengaran. Cobalah lakukan tes pendengaran di tempat yang tepercaya.