Band Naif belakangan dikabarkan bubar sejak para personelnya memutuskan untuk keluar dari band yang sudah membesarkan nama mereka. Terkait hal tersebut, Fajar Endra Taruna atau yang akrab disapa Jarwo menegaskan kalau Naif masih ada.
Jarwo mengatakan alasannya mengapa masih mempertahankan Naif meski tiga anggota lainnya sudah memutuskan keluar. Dia mencoba menjadi pahlawan untuk Naif yang sudah dirintisnya dari 0 hingga saat ini.
“Naif itu masih ada. Selama statement itu sampai sekarang ya gua mencoba jadi pahlawan Naif. Tapi kan siapa juga gua, gua cuma gitaris,” ucap Jarwo di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Jumat (22/10).
“Karena beberapa media atau masyarakat umum ya taunya Naif sudah bubar. Itu yang pengen gue luruskan. Ya publik harus tau Naif lagi kayak apa nih sekarang gitu,” kata Jarwo menambahkan.
Selain itu, Jarwo rupanya juga sudah mendaftarkan nama Naif ke Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual atau DJKI. Itu dilakukan untuk upaya agar tak ada campur tangan pihak lain.
Makanya, nama pemilik Naif yang terdaftar baru dirinya. Tapi, Jarwo tak menutup ruang untuk personel lain masuk di dalamnya karena Jarwo merasa Naif bukan miliknya sendiri.