Lokasi dan Konsep Pernikahan Rizky Billar Dibongkar Ayah Lesti Kejora

Foto: IG: @lestikejora

Pedangdut Rizky Billar mengumumkan di media sosial kalau dalam waktu dekat akan menjadikan Lesti Kejora sebagai istrinya. Terkait hal tersebut, Endang Mulyana, ayah Lesti Kejora akhirnya buka suara.

Dalam pernikahan nanti, bakal menggabungkan dua adat, yakni Sunda dan Minang. Untuk resepsi sendiri akan berlangsung di Jakarta.

“Saya ikutin (konsep pernikahan) mereka nggak ribet-ribet cuman mendukung dari belakang. Akadnya adat Sunda dan Minang. Insya Allah di Jakarta,” ucap Endang Mulyana di Tangerang, Banten, belum lama ini.

“Kita perbedaan dua suku antara Sunda dan Minang, Sundanya ada Minangnya juga ada. Paling satu tempat dua adat dijadikan satu,” Endang Mulyana menambahkan.

Soal tamu undangan sendiri, pastinya akan dibatasi mengingat saat ini masih dalam kondisi wabah virus Covid-19 dan nantinya akan dijalankan protokol kesehatan.

“Kalau masalah undangan nggak bisa jawab apalagi sekarang lagi dibatasi kondisinya lagi pandemi, bukan nggak undang semua tapi lagi dibatasi,” katanya.

Sayangnya, untuk kapan tepatnya akad nikah akan terlaksana, Endang Mulyana masih tutup mulut. Seperti calon menantunya, dia hanya mengatakan pernikahan akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Insya Allah doain aja kita lagi proses, (tepatnya kapan?) Itu belum bisa soalnya lagi proses masih bener-bener ke sana ke mari,” tutup Endang Mulyana.

Populer video

Berita lainnya