5 Rekomendasi Wisata Museum Seru di Semarang

Pict by Instagram

Kota Semarang menawarkan beragam destinasi wisata menarik, baik untuk wisatawan lokal maupun mancanegara. Salah satunya adalah wisata museum yang tak hanya memberi hiburan, tetapi juga pengetahuan. Berikut adalah lima rekomendasi wisata museum yang bisa kamu kunjungi di Semarang:

1. Museum Ranggawarsita
Museum Ranggawarsita merupakan museum terlengkap di Semarang dengan koleksi sejarah, alam, arkeologi, kebudayaan, serta pembangunan nasional. Museum ini berlokasi di Jalan Abdurrahman Saleh dan buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.
Koleksi museum ini berjumlah 59.802 benda yang terbagi menjadi 10 kategori, seperti geologi, biologi, arkeologi, historika, seni rupa, dan lainnya. Museum ini sangat cocok untuk kamu yang ingin memperdalam wawasan sejarah Indonesia.

2. Museum Mandala Bhakti
Terletak di Jalan MGR Soegijapranata, Museum Mandala Bhakti menyimpan bukti-bukti sejarah perjuangan bangsa Indonesia melawan penjajah. Di dalam museum, kamu bisa menemukan beragam senjata yang digunakan para pahlawan, mulai dari senjata tradisional hingga modern.
Selain itu, ada seragam TNI, kendaraan perang, serta dokumentasi perjuangan bangsa, termasuk peristiwa Pertempuran Lima Hari di Semarang dan Gerakan 30 September.

3. Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI)
Museum MURI berlokasi di Jalan Perintis Kemerdekaan, Srondol Kulon, dan menyimpan sejarah prestasi serta rekor yang dicapai orang Indonesia. Didirikan pada 27 Januari 1990, MURI telah mencatat lebih dari 1.300 rekor, baik tingkat nasional maupun internasional.
Museum ini sangat menarik bagi kamu yang ingin melihat prestasi-prestasi luar biasa dari Indonesia.

4. Semarang Contemporary Art Gallery
Kawasan Kota Lama Semarang selalu menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah Semarang Contemporary Art Gallery. Museum dengan nuansa modern dan interior minimalis ini berlokasi di Jalan Taman Srigunting, Semarang Utara.
Galeri ini menjadi tempat pameran seni yang banyak dikunjungi anak muda karena tampilannya yang Instagramable. Buka setiap hari Selasa–Minggu, pukul 10.00–16.30 WIB, dengan tiket masuk seharga Rp20 ribu.

5. Museum Kota Lama Semarang
Museum Kota Lama Semarang adalah destinasi terbaru yang menampilkan sejarah Kota Semarang. Menggunakan teknologi 3D, museum ini membuat pengunjung merasakan pengalaman virtual tentang sejarah kota.
Terletak di Jalan Cendrawasih, Purwodinatan, museum ini cocok untuk kamu yang ingin melihat masa lalu Semarang secara interaktif.

Nah, itu dia beberapa rekomendasi wisata museum di Semarang yang bisa kamu kunjungi. Jangan lupa ajak keluarga atau teman-temanmu, ya!

Populer video

Berita lainnya