Tamara Tyasmara Hadiri Sidang Kasus Kematian Dante, Luapkan Emosi kepada Terdakwa

Tamara Tyasmara hadir dalam sidang lanjutan kasus kematian putranya, Dante, dengan terdakwa Yudha Arfandi di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Senin (22/7/2024). Pada sidang yang mengagendakan putusan sela ini, Tamara tampak meluapkan emosinya terhadap Yudha.

Dalam persidangan tersebut, Tamara sempat meledek Yudha yang mengenakan batik lengan panjang. Menurut Tamara, penampilan Yudha mirip seseorang yang hendak menghadiri resepsi pernikahan, bukan sidang pengadilan.

Tamara mengaku tidak bisa menahan emosinya saat melihat terdakwa di kursi pesakitan. “Pasti emosi lah, nggak mungkin nggak emosi. Gimana ya? Nggak bisa ditahan kayaknya,” ujar Tamara Tyasmara kepada wartawan.

Selama ini, Tamara merasa mendapat tekanan dari pihak keluarga Yudha setiap kali ia memposting sesuatu di media sosial. Meskipun demikian, Tamara memilih untuk tidak mengungkapkan bentuk tekanan tersebut secara detail.

“Banyak deh. Pokoknya setiap habis posting apa, dikomen. Posting apa, dikomen, semua yang tadi tuh, yang kerudung biru itu. Makanya tadi aku emosi banget ya. Tadi tantenya. Terlalu apa ya, di sosmed terlalu menekan aku banget,” jelasnya.

Tamara mengungkapkan rasa syukurnya karena majelis hakim menolak eksepsi terdakwa atas dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU), yang berarti kasus ini akan tetap dilanjutkan ke agenda berikutnya.

“Aku benar-benar bersyukur, bersyukur banget eksepsinya ditolak. Alhamdulillah, ini doa kita selama ini. Akhirnya proses persidangannya tetap lanjut,” ungkap Tamara.

Tamara menyerahkan sepenuhnya proses persidangan kepada pengadilan dan berharap Yudha dijatuhi hukuman seberat-beratnya.

“Pokoknya serahin aja ke jaksa penuntut, pokoknya kita percayalah. Berharap dia dihukum seberat-beratnya,” tambah Tamara Tyasmara.

Populer video

Berita lainnya