Kembali Didukung Jago Syariah, Halal Fair 2024 Siap Gairahkan Pasar Produk Halal di Yogyakarta

Pic by Halal Fair Series 2024

Setelah sukses digelar di Jakarta dan Tangerang, WPCitra bekerja sama dengan Jago Syariah kembali menggelar pameran produk halal dan ekonomi syariah Halal Fair series. Rangkaian Halal Fair series 2024 akan dimulai dari Yogyakarta pada 3-5 Mei 2024 di Jogja Expo Centre (JEC).

Selama tiga hari gelaran Halal Fair Series 2024, masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya tak
hanya berkesempatan berbelanja produk halal dengan harga spesial, tetapi juga bisa
sekaligus bermuamalah, meningkatkan jejaring dan skill bisnis, serta berwisata syariah
bersama keluarga. “Sebagai kota kreatif yang memiliki potensi cukup besar dari sektor kuliner, fesyen, kerajinan, dan produk industri kreatif lainnya, kami optimistis Halal Fair mendapatkan respon antusias dari warga masyarakat Jogja dan sekitarnya. Apalagi 40 persen exhibitor yang hadir pada event ini bukan hanya berasal di lokal Jogja dan Solo, tetapi juga daerah lain, diantaranya Jabodetabek, Bandung, Tasikmalaya, Semarang dan Surabaya,” ujar Project Director WPCitra, Satrio Sukur pada konferensi pers yang berlangsung di Jakarta (23/4).

Satrio Sukur menyebut ada sekitar 111 brand dari berbagai kategori bisnis yaitu perbankan
dan keuangan syariah, halal beauty, travel fashion, haji umrah, pendidikan, kuliner, serta
multiproduk lainnya. “Kami juga bekerja sama dengan sejumlah komunitas lokal dan institusi
pemerintahan. Halal Fair menjadi ajang kolaborasi untuk memperkuat ekosistem ekonomi
syariah, khususnya di wilayah DIY,” tambah Satrio Sukur.

Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menjadi salah satu dari delapan provinsi yang masuk dalam prioritas pengembangan ekonomi syariah nasional, selain Aceh, Sumatera Barat, Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jawa Timur, dan Jawa Barat. Berdasarkan catatan Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah DIY, tercatat lebih dari 300 ribu UMKM bertumbuh di wilayah Kota Pelajar. Sayangnya, baru sekitar 0,1 persen
UMKM yang bersertifikat halal. Menurut Satrio, Halal Fair series menjadi salah satu ikhtiar
untuk mendorong semua pihak terkait, khususnya pelaku UMKM dan otoritas terkait untuk
mengoptimalkan potensi industri halal nasional.

Bersama Jago Syariah, Halal Fair Series 2024 diharapkan bisa menjadi sarana inkubasi pelaku bisnis halal sekaligus pengembangan ekonomi syariah nasional. Dalam prosesnya, perbankan syariah memiliki peranan signifikan dalam mendukung ekosistem ekonomi syariah yang inklusif. “Kami sangat mengapresiasi kegiatan Halal Fair yang konsisten diselenggarakan setiap tahunnya. Ini merupakan salah satu komitmen kami untuk mendukung pengembangan industry Halal di Indonesia dan upaya kami dalam meningkatkan literasi ekonomi dan keuangan syariah,” tutur Agung Lesmana, Head of Sharia Financing Bank Jago.

Agung mengatakan Jago Syariah telah menjadi mitra sponsor gelaran Halal Fair sejak tahun 2023, dia berharap, kegiatan-kegiatan positif semacam ini bisa semakin memperkenalkan
produk dan layanan Jago Syariah yang terhubung dengan ekosistem digital Indonesia kepada
masyarakat luas. Menurut Agung, penyelenggaraan Halal Fair sesuai dengan aspirasi Jago Syariah untuk selalu di depan menghadirkan solusi keuangan dengan prinsip syariah, yang dapat membantu pengelolaan keuangan nasabah secara praktis bersama dengan orang-orang terdekatnya. Untuk itu, Jago Syariah menawarkan layanan perbankan syariah yang setara dengan konvensional.

“Selama pameran, kami akan memberikan tiket masuk gratis kepada para nasabah baru Jago
Syariah dan kami juga menawarkan promo spesial untuk transaksi di tenant-tenant produk
UMKM mitra kami. Tak hanya itu, Jago Syariah juga akan memberikan edukasi keuangan
kepada para pasangan dan keluarga muda di Yogyakarta agar selalu di depan mengatur
keuangan rumah tangga secara syariah,” jelas Agung.

Pihaknya juga memiliki program spesial, bertajuk Jumat Belajar yang memberikan kesempatan kepada sekolah dan kampus-kampus yang ingin mengetahui dan belajar bisnis secara langsung dari para exhibitor pelaku bisnis halal. “Selain tiket gratis kepada para guru, para peserta didik yang ingin berkunjung, bisa menikmati penawaran buy 1 get 1 free,” ungkap
Satrio Sukur.

Untuk menambah semarak acara, WPCitra bekerja sama dengan komunitas seniman lokal, seni lukis dan custom motor mengadakan workshop seni custom mobil diecast.
Pengunjung dapat menyaksikan beragam koleksi custom mobil diecast dan penawaran
menarik lainnya selama pameran berlangsung. Rangkaian acara lainnya yaitu, Halal Talk oleh Asatidz, Halal Kids, Parenting Talk, Halal Business Talk, Halal & Healthy Food Talk, Beauty Talk, Workshop Teknologi Informasi, Ngobrol Hobi dan Muamalah. Dengan berbagai penawaran spesial dan program acara menarik dan berkualitas, optimistis mendapat perhatian sebanyak 25 ribu pengunjung selama tiga hari.

Populer video

Berita lainnya