Ada kabar yang menyebut kalau musisi Virgoun dan Inara Rusli kemungkinan bakal rujuk. Padahal, hingga kini sidang perceraian Virgoun dan Inara masih bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Barat.
Ditanyakan soal kabar tersebut, Inara tak menjawab secara jelas. Ibu tiga anak itu menyebut buat terjadinya rujuk perlu ada persetujuan dari kedua belah pihak tanpa ada ego yang paksakan.
“Kalau rujuk itu kan salah satu alasan orang jadi rujuk itu kan karena dua belah pihak sama sama menundukkan ego, tapi kalau sepihak doang nggak bisa,” ucap Inara Rusli di kawasan Jalan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (10/10/2023)..
Inara hanya tersenyum saat ditanyakan apakah rujuk gara-gara pendapatannya berkurang karena dampak dari ditutupnya Tik Tok Shop. Namun, Inara menegaskan kalau proses sidang perceraiannya dengan Virgoun akan terus berlanjut.
“Nggak bisa kita ngandalin cuma karena penghasilan bermasalah atau gimana, karena kita nih jalin hubungan bukan transaksional bisnis. Jadi agak berat kalau gitu sebelah pihak doang,” katanya.
“Proses hukum berjalan kita cukup ikutin ada sebagai warga negara yang taat. Besok ini sidang saksi ahli dari kedua belah pihak,” pungkasnya.