Celebrithink.com – Setiap orang memiliki kebutuhan emosional dasar, seperti kasih sayang, rasa aman, dan apresiasi. Untuk membangun hubungan yang sehat dan bahagia, Anda dan pasangan perlu mengenal berbagai kebutuhan emosional dasar serta bagaimana cara memenuhinya.
Sebab, ketika kebutuhan emosional dasar terpenuhi, akan tercipta perasaan tenang, puas, dan bahagia. Sebaliknya, bila tidak terpenuhi, Anda mungkin bisa merasa sedih, sakit hati, bahkan frustasi. Melansir laman alodokter, berikut ini 7 kebutuhan emosional dasar yang perlu ada dalam suatu hubungan.
Kasih sayang
Setiap orang memiliki cara masing-masing untuk mengungkapkan kasih sayang. Teknik dan cara seseorang menunjukkan kasih sayang ini dikenal juga dengan bahasa cinta atau love language. Bahasa cinta sendiri bisa ditunjukkan dengan melakukan sentuhan fisik, mengutarakan kata-kata cinta, menghabiskan waktu (quality time) bersama, atau memberi hadiah untuk pasangan.
Rasa diterima
Rasa diterima dalam sebuah hubungan akan menciptakan rasa memiliki. Perasaan diterima oleh pasangan bisa berbagai macam bentuknya, misalnya diperkenalkan ke orang-orang terdekat pasangan, seperti keluarga atau sahabatnya, atau dilibatkan saat pasangan akan mengambil sebuah keputusan
Sebaliknya, bila salah satu pihak, baik Anda atau pasangan merasa tidak diterima dalam hubungan yang dijalani, ini bisa menyebabkan rasa tidak nyaman bahkan kerenggangan hubungan.
Rasa aman
Selalu ingin merasa aman dan hidup tanpa rasa takut juga termasuk ke dalam kebutuhan emosional dasar setiap orang. Oleh sebab itu, hubungan yang sehat harus didasari dengan rasa aman yang didapatkan oleh kedua belah pihak. Rasa aman dalam hubungan juga banyak bentuknya, seperti merasa aman secara fisik, mengutarakan pendapat, atau berbagi perasaan dan rahasia.
Rasa percaya
Beriringan dengan rasa aman, setiap orang pasti juga ingin menjalin hubungan dengan pasangan yang bisa ia percaya, dan juga balik memercayainya. Oleh sebab itu, memberi rasa percaya kepada pasangan serta tidak menyalahgunakan kepercayaan yang diberikan juga merupakan salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan emosional dasar dalam hubungan.
Empati
Empati adalah kemampuan untuk memahami dan ikut merasakan apa yang dialami orang lain. Dalam hubungan romantis, hal ini sangat dibutuhkan untuk membantu Anda dan pasangan memahami kondisi dan keadaan satu sama lain.
Privasi
Meski terikat dalam sebuah hubungan, setiap orang pasti memerlukan privasi atau ruang untuk dirinya sendiri. Maka itu, untuk memenuhi kebutuhan emosional dasar yang satu ini, Anda dan pasangan harus sama-sama bisa menghargai privasi masing-masing.
Apresiasi
Ingin diapresiasijuga merupakan kebutuhan emosional dasar manusia. Ini karena apresiasi bisa menjadi bentuk bahwa kamu dan pasanganmu sama-sama menghargai dan bersyukur akan kehadiran satu sama lain. Memberi apresiasi bisa dilakukan dengan banyak cara, misalnya memberi pujian, atau sesekali memberi hadiah untuk pasangan.