Celebrithink.com – Kemunculan komedo memang meresahkan. Sebab, keberadaannya seringkali membuat rasa percaya diri penderitanya menurun. Komedo pada hidung sendiri terdiri dari 2 jenis, yakni komedo putih (whiteheads) dan komedo hitam (blackhead). Kondisi itu disebabkan penyumbatan pori-pori kulit akibat penumpukan sel kulit mati dan produksi minyak berlebih.
Bagi Anda yang risih karena kemunculan komedo tidak perlu khawatir. Pasalnya, ada berbagai cara menghilangkan komedo di hidung secara alami dan medis. Melansir laman sehatQ, berikut ini beberapa cara menghilangkan komedo hitam di hidung yang dapat Anda coba lakukan.
Rutin cuci muka
Pastikan Anda mencuci muka setidaknya dua kali sehari pada pagi dan malam hari dengan menggunakan sabun muka yang sesuai dengan jenis kulit. Meski demikian, sebaiknya Anda jangan terlalu sering mencuci muka karena lapisan kulit bisa menipis. Akibatnya, produksi minyak alami yang menjadi penyebab munculnya komedo semakin banyak.
Eksfoliasi kulit
Anda bisa menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung asam hidroksi alpha atau asam hidroksi beta (AHA/BHA). Penghilang komedo di hidung ini mengandung senyawa yang bisa membersihkan sel kulit mati dan pori-pori kulit sehingga produk skincare yang Anda gunakan memberikan hasil yang lebih efektif.
Gunakan masker clay
Jenis masker yang bisa digunakan sebagai cara menghilangkan komedo putih di hidung ini mampu mengurangi kelebihan minyak di wajah dan mengangkat kotoran yang menjadi penyebab pori-pori tersumbat. Beberapa jenis masker clay juga mengandung sulfur, yakni zat aktif yang kerap ditemukan dalam produk pengobatan jerawat, untuk membersihkan sel-sel kulit mati.
Gunakan masker arang
Charcoal mask atau masker arang dapat digunakan sebagai pembersih komedo hidung. Jika digunakan secara rutin, masker untuk menghilangkan komedo di hidung ini diyakini dapat memberikan hasil yang positif.
Kompres uap air hangat
Cara menghilangkan komedo putih di hidung ini sering digunakan dokter kecantikan untuk membuka pori-pori kulit. Dengan begitu, komedo dapat lebih mudah terangkat. Caranya, Anda bisa menyiapkan wadah atau baskom besar berisi air hangat. Lalu, dekatkan wajah Anda ke atas wadah tersebut selama 5-10 menit.
Pastikan Anda menutup bagian kepala dengan handuk agar uap air panas hanya terpapar di bagian wajah, terutama area hidung. Lakukan cara alami menghilangkan komedo di hidung ini beberapa kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil maksimal.
Madu manuka
Madu manuka disebut mengandung zat antibakteri yang dapat mencegah munculnya jenis jerawat ringan seperti komedo. Cukup oleskan madu ini pada area hidung, lalu diamkan selama 15-30 menit. Setelah itu, bilas dengan air hangat.
Gel lidah buaya
Manfaat lidah buaya untuk jerawat ringan berasal dari kandungan antibakteri dan antiradang yang mampu mencegah atau mengurangi keparahan jerawat. Lidah buaya juga merupakan pelembap alami sehingga mampu melembapkan kulit.
Hapus makeup sebelum tidur
Biasakan untuk membersihkan makeup sebelum ada tidur. Sebab, kemunculan komedo bisa jadi karena Anda sering tidur tanpa membersihkan makeup. Sementara makeup dapat membuat pori-pori tersumbat jika tidak dibersihkan sebelum tidur malam.
Terapi laser
Terapi laser dan terapi cahaya adalah prosedur yang melibatkan sinar cahaya intens untuk mengurangi produksi minyak sekaligus membunuh bakteri. Sinar cahaya dan laser yang dipancarkan dapat menembus bagian bawah permukaan kulit tanpa merusaknya.
Selain itu, dokter dapat menggunakan alat khusus untuk mengeluarkan tumpukan sel kulit mati dan sebum dari dalam folikel rambut sehingga komedo bisa dihilangkan.