Manfaat Daun Jeruk Purut untuk Tubuh

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp
Manfaat Daun Jeruk Purut untuk Tubuh
Foto: Istimewa

Celebrithink.com – Selain menawarkan aroma sehingga seringkali digunakan sebagai bumbu masakan, ternyata daun jeruk purut juga memiliki khasiat untuk kesehatan. Dilansir dari laman helloSEHAT, berikut ini beberapa manfaat daun jeruk purut untuk kesehatan anda.

Memelihara kesehatan mulut

Jeruk purut menawarkan manfaat untuk memelihara kesehatan mulut. Caranya penggunaannya pun mirip daun sirih. Anda hanya perlu mengoleskan daun langsung ke gusi untuk menghilangkan bakteri pada mulut.

Berdasarkan sebuah penelitian yang dimuat dalam jurnal Nutrition, ekstrak daun jeruk purut dapat menghambat aktivitas S. mutants. Artinya, bahan ini bermanfaat dalam mencegah pembentukan biofilm (kumpulan sel mikroorganisme) pada permukaan gigi dan mengurangi risiko karies gigi.

Mengurangi peradangan

Salah satu manfaat daun jeruk purut untuk kesehatan adalah mengurangi peradangan di tubuh. Kandungan terpenoid dalam daun jeruk purut dikenal sebagai jenis antioksidan yang dapat melawan peradangan. Melansir penelitian dari Biosciences Biotechnology Research Asia, terpenoid dilaporkan memberikan sejumlah khasiat bagi tubuh, antara lain:

  • Bersifat antikanker pada sel kanker serviks,
  • Melawan sel kanker pada kanker payudara dan prostat, serta
  • Memiliki aktivitas antibakteri terhadap patogen saluran pernapasan.

Ketiga hal tersebut juga dipercaya dapat mengurangi peradangan dalam tubuh. Meski begitu, para ahli membutuhkan penelitian lebih lanjut guna melihat kegunaan daun jeruk purut dalam melawan peradangan.

Memelihara kesehatan rambut

Bagi anda yang ingin memiliki rambut sehat dan terbebas dari ketombe, daun jeruk purut mungkin bisa menjadi solusinya. Kombinasi air jeruk nipis dengan daun jeruk dinilai cukup bermanfaat untuk merawat rambut. Caranya, oleskan campuran tersebut pada kulit kepala dan rambut untuk memperlambat kebotakan pada pria dan memperkuat folikel (tempat tumbuh rambut).

Selain itu, kombinasi air jeruk nipis dan daun jeruk dipercaya dapat melembapkan kulit kepala agar rambut tampak berkilau dan terbebas dari ketombe. Namun, belum diketahui bagaimana mekanisme daun jeruk purut dalam menjaga kesehatan rambut.

Membasmi kutu rambut

Kutu rambut memang sangat mengganggu. Selain membuat gatal pada kulit kepala atau sekitaran kepala, tentunya keberadaan binantang tersebut membuat rasa percaya diri anda terganggu. Nah, anda bisa memanfaatkan daun jeruk untuk membasmi kutu rambut.

Campuran ekstrak jeruk purut dan daunnya dipercaya sejak lama sebagai obat kutu rambut alami. Pasalnya, obat alami ini dipercaya dapat membunuh parasit dan telur kutu dewasa. Tak heran jika beberapa produsen sampo kutu terkadang memanfaatkan daun jeruk purut sebagai bahan alami dalam produk mereka.

Mempercepat penyembuhan sariawan

Mengandung vitamin C tinggi, jeruk purut berkhasiat bagi orang yang mengalami sariawan. Ya, sariawan merupakan masalah mulut yang mengganggu dan disebabkan oleh kurangnya air dan vitamin C di dalam tubuh. Kondisi ini juga bisa menjadi tanda-tanda masalah pada organ anda.

Cobalah mengonsumsi air hangat dari daun jeruk purut yang sudah direndam air. Hal ini mungkin dapat mengurangi sariawan dan meningkatkan sistem imun untuk menghasilkan lebih banyak vitamin C.

Membantu mengobati batuk

Sudah bukan rahasia umum lagi bila ada banyak obat alami untuk menyembuhkan batuk, salah satunya daun jeruk purut. Manfaat daun jeruk purut ini diperoleh berkat ekstrak vitamin C di dalamnya.

Anda bisa mencampurkan daun jeruk purut dengan madu atau gula aren. Lalu, tuangkan kombinasi tersebut ke dalam air hangat. Dengan begitu, anda bisa terbebas dari tenggorokan yang sakit dan meredakan gejala batuk.

Populer video

Berita lainnya