Aktor Adipati Dolken pastinya tengah berbahagia pasca menikah dengan sang kekasih, Canti Tachril di Bangka Belitung pada Jumat (18/12) lalu. Namun, ditengah kebahagiaan itu, ada sedikit kesedihan yang dirasakan Adipati Dolken. Kenapa?
“Nyokap nggak datang, hanya lewat video call,” ucap Adipati Dolken dalam jumpa pers virtual, Senin (21/12)
Hal yang membuat orang yang paling berjasa dalam hidupnya itu tak hadir dalam pernikahannya itu lantaran Jerman sedang lockdown hingga tak memungkinkan sang ibunda terbang ke Indonesia.
Padahal, sebelum pernikahan, jauh-jauh hari Adipati Dolken sudah mempersiapkan segala keperluan ibu, ayah dan kakaknya agar hadir dalam pernikahannya, termasuk tiket penerbangannya.
“Tiket pesawat sudah dibeli semua. Ternyata Jerman lockdown. Akhirnya tiketnya refund,” kata Adipati Dolken.
Kendati demikian, di zaman yang serba canggih seperti sekarang, keluarganya tetap melihat dari kejauhan proses pernikahan dirinya.
“Mereka tetap mendoakan pernikahan gue,” tutup Adipati Dolken.