“Blacklight” Aksi Menegangkan Agen FBI dan Konspirasi Mematikan

Pick by Pinterest

Bioskop Trans TV menayangkan film Blacklight (2022) pukul 21.00 WIB. Film ini dibintangi Liam Neeson, Emmy Raver-Lampman, Taylor John Smith, dan Aidan Quinn. Blacklight merupakan film thriller-aksi yang disutradarai Mark Williams, yang juga menulis naskah bersama Nick May dan Brandon Reavis.

Cerita berfokus pada Travis Block (Liam Neeson), seorang agen veteran FBI yang terlibat dalam konspirasi pemerintah. Kisah bermula ketika Sofia Flores (Melanie Jarnson), seorang aktivis kesetaraan perempuan dan ras, tewas dalam tabrak lari usai memberikan pidato di Washington D.C. Kematian Sofia mengejutkan banyak pihak dan memicu kemarahan publik atas kurangnya perlindungan bagi para aktivis.

Travis Block, yang sebenarnya ingin pensiun dari FBI, ditugaskan oleh atasannya, Gabriel Robinson (Aidan Quinn), untuk mengawal Dusty Crane (Taylor John Smith). Crane adalah agen FBI yang menyamar dan mengklaim memiliki informasi penting tentang kematian Sofia Flores. Block menerima tugas ini dengan harapan ini akan menjadi misi terakhirnya. Namun, saat misi berlangsung, Crane tewas ditembak oleh dua orang tak dikenal.

Setelah kematian Crane, Block menemui jurnalis Mira Jones (Emmy Raver-Lampman) yang juga sedang menyelidiki pergerakan misterius FBI. Jones mengungkapkan kepada Block bahwa ia menemukan program rahasia bernama Operation Unity. Program ini diduga menargetkan warga sipil tak bersalah, termasuk Sofia Flores, dengan alasan yang hanya diketahui oleh Robinson.

Blacklight dirilis pada 11 Februari 2022 dengan anggaran produksi sebesar US$43 juta. Film ini menghadirkan aksi menegangkan dan konspirasi yang mengguncang. Liam Neeson berperan sebagai pemeran utama, didukung oleh Emmy Raver-Lampman, Taylor John Smith, dan Aidan Quinn.

Populer video

Berita lainnya