Presenter Ruben Onsu mengaku habis kesabaran pada oknum-oknum yang mengancam, menghina dan membully buah hatinya. Menurut suami Sarwendah itu, para pelaku tersebut sudah kelewat batas.
“Gue lagi nggak mau memaafkan,” ucap Ruben Onsu saat dijumpai di kawasan Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (5/11).
Para oknum pelaku itu bahkan dikatakan Ruben Onsu membuatnya tak habis pikir. Pelaku sampai bertindak rasis kepada anak-anaknya.
“Memangnya kenapa dengan anak-anak saya? Apa salah mereka?” kata Ruben Onsu yang marah.
Kini, Ruben Onsu sudah memiliki identitas pemilik akun media sosial yang telah menghina anaknya. Rencananya, pada hari Senin (9/11) dia akan membawa masalah tersebut ke jalur hukum.