Lepas Status Duda, Deddy Corbuzier Sah Nikahi Sabrina Chairunnisa

Foto: IG @sabrinachairunnisa_

Deddy Corbuzier akhirnya melepas status duda yang sudah disandang bertahun-tahun dengan menjadikan Sabrina Chairunnisa sebagai istrinya. Kabar pernikahan keduanya diketahui dari unggahan Instagram pribadinya @sabrinachairunnisa_ pada senin 6 Juni 2022.”06.06.2022 Thank you Ayahanda jendral TNI (Prun) Prof. DR. A.M Hendropriyono dan Jaksa Agung Prof. Dr. ST. Burhanuddin., SH., MM telah bersedia jadi Saksi di janji suci kami,” tulis Sabrina Chairunnisa di akun Instagram milik pribadinya.Deddy Corbuzier dalam video yang diunggahnya terlihat berhasil menjadikan Sabrina sebagai istrinya hanya dengan satu tarikan nafas. “Saya terima nikah dan kawinnya Sabrina Chairunnisa binti Irwan Hasbullah dengan mas kawin yang tersebut dibayar tunai,” ucap Deddy CorbuzierSabrina Chairunnisa terlihat sangat cantik dengan balutan kebaya berwarna lilac, sedangkan Deddy Corbuzier memakai jas berwarna abu-abu juga nampak terlihat gagah dan berkarisma.

Populer video

Berita lainnya