Spanyol dan Argentina Juara, Duel Seru Lamine Yamal vs Lionel Messi di Finalissima 2025!

Pict by Instagram

Spanyol berhasil menjuarai Euro 2024 setelah mengalahkan Inggris dengan skor 2-1 di laga final, Senin (15/7) dini hari WIB. Tim Matador tampil sempurna dengan memenangkan semua tujuh pertandingan di turnamen tersebut. Argentina juga mengamankan gelar Copa America 2024 dengan kemenangan 1-0 melawan Kolombia di babak tambahan waktu, Senin (15/7) pagi WIB. Gol penentu dicetak oleh Lautaro Martinez.

Dengan kemenangan ini, duel antara pemenang Euro dan Copa America di tahun 2025 mendatang, yang dikenal sebagai Finalissima, akan mempertemukan dua pemain yang sedang mencuri perhatian: Lamine Yamal dari Spanyol dan Lionel Messi dari Argentina.

Lamine Yamal bersinar sepanjang Euro 2024. Meskipun baru berusia 16 tahun sebelum final, Yamal menjadi pemain sayap yang tak tergantikan. Sehari setelah ulang tahunnya yang ke-17, Yamal berhasil membantu Spanyol meraih gelar Euro 2024. Ia juga dinobatkan sebagai pemain muda terbaik dengan koleksi assist terbanyak (empat assist)/Sementara itu, Lionel Messi tetap menjadi andalan Argentina. Meski hanya mencetak satu gol dan satu assist, peran Messi sangat vital dalam permainan tim.

UEFA dan CONMEBOL telah sepakat menggelar Finalissima sejak 2021 hingga 2028. Lokasi pertandingan 2025 belum diputuskan, tetapi diperkirakan akan digelar pada pertengahan tahun tersebut.

Lamine Yamal mengikuti jejak Lionel Messi dengan bermain di Barcelona. Menariknya, ketika Yamal masih bayi, Messi sempat memandikannya untuk pemotretan kalender UNICEF dalam acara amal tahunan. Pertemuan antara Lamine Yamal dan Lionel Messi di Finalissima 2025 patut dinantikan. Para penggemar berharap Messi masih mau bermain, mengingat usianya yang sudah 37 tahun.

Populer video

Berita lainnya