Celebrithink.com – Ada ungkapan jatuh cinta berjuta rasa. Tak heran jika seseorang yang tengah menaruh hati dengan seseorang akan selalu memikirkan orang tersebut. Bahkan, dalam pikiran seolah hanya akan ada si dia dan tidak mempedulikan hal lain.
Ada alasan positif tidak bisa berhenti memikirkan gebetan atau orang yang disukai. Namun, bukan tidak mungkin alasan selalu memikirkannya ternyata hal yang negatif. Berikut adalah beberapa di antaranya:
Benar-benar jatuh cinta
Ketika jatuh cinta dengan seseorang, Anda akan selalu memikirkannya sepanjang waktu. Anda akan merasa rindu saat tidak bisa melihatnya, hanya beberapa saat. Dengan hanya memikirkannya, sudah bisa membuat deg-degan. Jika begitu, itu tandanya Anda benar-benar jatuh cinta padanya.
Tergila-gila padanya
Anda mungkin sebenarnya tidak sedang benar-benar jatuh cinta, tetapi hanya tergila-gila sama gebetan. Anda sudah terlanjur masuk ke perasaan suka yang teramat sangat kepadanya yang membuat ketagihan. Saat tidak sedang berada di sekitar gebetan, Anda tak bisa berhenti memikirkannya dan hanya ingin bertemu dengannya lagi.
Terlalu lama jomblo
Ketika sudah merasa lelah sendirian dan bertemu dengan seseorang yang menarik, tentu saja Anda akan memikirkannya sepanjang waktu. Pikiran Anda akan selalu melekat padanya karena kamu ingin sesuatu terjadi. Kemungkinan ini juga menjadi salah satu tanda keputusasaan dirimu untuk menjalin hubungan.
Menganggapnya berbeda
Seseorang yang berbeda dari tipe yang biasanya disukai bisa membuatmu terkejut dengan sikapnya (yang positif). Wajar jika Anda jadi lebih sulit melupakannya. Anda seperti merasa telah menghirup udara segar ke dalam hidupmu karena dirinya yang berbeda dari gebetan atau mantan sebelumnya.
Sikap gebetan tidak jelas
Alasan lain tak bisa berhenti memikirkan karena dia memberikan tanda yang nggak jelas. Apakah dia juga suka dengan Anda? Atau justru tidak memiliki rasa kepadamu? Itulah yang membuatmu menghabiskan banyak waktu untuk mencari tahu apa arti dari tiap interaksi yang kalian lakukan, baik secara langsung, lewat chat, atau bahkan komentar di media sosial.
Merasa gebetan misterius
Anda merasa gebetan luar biasa, tetapi di saat bersamaan juga sangat misterius. Sehingga Anda tidak tahu banyak tentangnya karena dia selalu memberi jawaban singkat jika ditanya tentang kehidupan pribadi. Tidak lantas mundur, Anda justru terobsesi dengan gebetan karena tertantang untuk mencoba mencari tahu lebih banyak tentang dirinya.