Mobil selebgram Rachel Vennya jadi sorotan usai menjalani pemeriksaan terkait dugaan kabur dari karantina usai melakukan liburan di Amerika Serikat.
Saat datang, Rachel Vennya menunggangi Mobil Toyota Vellfire berpelat nomor B-777-RVN. Namun, saat mau pulang, dia dijemput dengan Toyota Vellfire warna hitam berpelat B-139-RFS. Tidak diketahui apakah kedua mobil tersebut mobil yang berbeda atau mobil yang sama.
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono menegaskan bahwa meski di akhir pelat nomor itu bertuliskan RFS, yang biasanya khusus untuk pejabat, namun angka di depannya ada tiga.
“Itu kan pelatnya tiga angka, jadi kalau tiga angka itu sebetulnya yang belakang itu tidak terlalu berpengaruh. Jadi itu bebas,” ucap Argo saat dikonfirmasi Jumat (22/10).
Untuk penggunaan pelat nomor khusus pejabat penggunaan RF biasanya diikuti pada empat angka setelahnya.
“Jadi mungkin dia beli pelat biasa. Cuman ala-ala biar kelihatan kaya pejabat. Tapi itu bisa dimiliki oleh umum,” katanya.
Seperti diketahui pelat nomor RFS merupakan pelat khusus pejabat. Pelat RFS, RFU, RFD, dan RFP merupakan pelat nomor polisi dari kendaraan pejabat negara eselon II ke atas sampai menteri. Namun, saat ini banyak juga warga sipil yang memakai pelat ‘RF’.