Punya Kebiasaan Tidur Mendengkur? Coba Atasi dengan Tips Ini

Mengatasi Tidur Mendengkur
Foto: Istimewa

Celebrithink.com – Kebanyakan orang mungkin akan merasa malu jika mengetahui dirinya mendengkur alias ngorok saat terlelap. Apalagi kebiasaan itu dapat mengganggu tidur pasangan atau orang lain yang tidur di samping Anda. Lantas bagaimana cara mengatasi kebiasaan tidur mendengkur?

Mendengkur sendiri terjadi ketika udara mengalir melewati jaringan pada tenggorokan yang rileks, menyebabkan jaringan bergetar, dan menimbulkan bunyi-bunyian. Lantas apa alasan seseorang tidur mendengkur? Dilansir dari laman helloSEHAT, berikut ini beberapa tip untuk mengatasi tidur mendengkur.

Berhenti merokok

Anda tentu sudah paham jika rokok dapat merusak saluran pernapasan yang pada akhirnya membuat Anda tidur ngorok. itulah sebabnya, cara paling jitu mengatasi tidur mendengkur adalah dengan menghentikan kebiasaan ini. Berhenti merokok memang tidak langsung menghilangkan kebiasaan ngorok. Butuh waktu bagi saluran pernapasan anda pulih dari peradangan oleh zat kimia rokok. Kebiasaan buruk saat tidur ini kemungkinan besar akan hilang dalam beberapa tahun.

Ubah posisi tidur

Jika dengkuran muncul ketika anda tidur dalam posisi terlentang, itu artinya anda perlu mengubah posisi tidur. Cobalah untuk tidur dengan posisi miring ke kiri atau ke kanan untuk mencegah menyempitnya jalan napas. Supaya posisi tidur tidak terlentang, anda bisa menyanggah sisi tubuh dengan guling.

Lakukan senam mulut

Jika mendengkur karena faktor penuaan, anda bisa mencoba myofunctional therapy atau senam mulut. Latihan ini dapat membantu memperkuat otot sekitar mulut yang melemah. Beberapa contoh latihan yang bisa Anda coba di rumah, meliputi:

  • Gerakan mendorong ujung lidah ke arah langit-langit mulut. Setiap menyentuh langit mulut tahan selama 5 detik, dan ulangi sebanyak 10 kali.
  • Gerakan mendorong lidah keluar dari mulut menyentuh hidung Anda. Tahan selama 10 detik dan ulangi 10 kali.
  • Gerakan mendorong lidah ke kiri dan ke kanan. Setiap gerakan tahan 10 detik dan ulangi sebanyak 10 kali.

Hindari kebiasaan minum alkohol dan obat penenang sebelum tidur

Kebiasaan yang minum alkohol sebelum tidur juga perlu anda hentikan. Begitu pula dengan penggunaan obat penenang. Konsultasikan dengan dokter untuk mengurangi penggunaan obat penenang dan mengganti terapi relaksasi sebelum tidur untuk membantu menenangkan diri dari kecemasan maupun stres.

Ikuti pengobatan dokter

Jika kebiasaan tidur mendengkur berkaitan dengan penyakit, anda wajib melakukan pengobatan ke dokter. Anda mungkin perlu mengikuti terapi hormon, penggunaan alat CPAP untuk mengobati sleep apnea, minum obat-obatan untuk hipotiroidisme, atau menjalani operasi polip hidung atau operasi rekonstrusi saluran pernapasan yang menyimpang.

Populer video

Berita lainnya

Walkie Talkie dan Handy Talkie, Pahami Perbedaan Fungsinya

Walkie Talkie dan Handy Talkie, Pahami Perbedaan Fungsinya

Ini Alasan Kenapa Kamu Sebaiknya Nggak Pakai Cotton Buds untuk Telinga

Ini Alasan Kenapa Kamu Sebaiknya Nggak Pakai Cotton Buds untuk

Buka Cabang Baru, Carla Skin Clinic Hadirkan Treatment Andalan Pico Laser dan Exosome

Buka Cabang Baru, Carla Skin Clinic Hadirkan Treatment Andalan Pico

Naysila Mirdad Ungkap Konsep Pernikahan Impiannya, Intimate, Sederhana, dan Membahagiakan Semua Orang

Naysila Mirdad Ungkap Konsep Pernikahan Impiannya, Intimate, Sederhana, dan Membahagiakan

Benarkah Anti Gores Membuat Layar HP Menjadi Kurang Sensitif? Ini Jawabannya

Benarkah Anti Gores Membuat Layar HP Menjadi Kurang Sensitif? Ini

Misteri Zodiak Pisces, Memahami Karakteristik dan Kepribadian Mereka

Misteri Zodiak Pisces, Memahami Karakteristik dan Kepribadian Mereka

Hack Hidupmu dengan Indomie Soto, Kreasi Masakan Level Up

Hack Hidupmu dengan Indomie Soto, Kreasi Masakan Level Up

Manfaat Daging Sapi untuk Kesehatan yang Perlu Kamu Tahu

Manfaat Daging Sapi untuk Kesehatan yang Perlu Kamu Tahu

Perbedaan Antara Gula dari Tebu dan Gula dari Stevia, Mana yang Lebih Baik untuk Kesehatan?

Perbedaan Antara Gula dari Tebu dan Gula dari Stevia, Mana

Ini Cara Menghadapi Pasangan dengan Bijak dan Penuh Pengertian

Ini Cara Menghadapi Pasangan dengan Bijak dan Penuh Pengertian