Vladimir Shklyarov, Penari Balet Legendaris, Tutup Usia Tragis

Pict by Instagram

Vladimir Shklyarov, penari balet Rusia yang terkenal, meninggal dunia pada usia 39 tahun, Jumat (16/11/2024). Penyebab kematiannya belum diumumkan resmi oleh keluarga, namun sejumlah laporan menyebutkan kecelakaan sebagai penyebabnya.

Menurut New York Times, mantan balerina Irina Bartnovskaya menulis di Telegram bahwa Shklyarov jatuh dari balkon lantai lima di rumahnya. Ia juga disebut sedang mengonsumsi obat penghilang rasa sakit karena akan menjalani operasi kaki. Komite Investigasi Rusia telah membuka penyelidikan terkait insiden ini dan menyatakan bahwa kematian Shklyarov kemungkinan besar disebabkan oleh kecelakaan.

Teater Mariinsky, tempat Shklyarov berkarya selama dua dekade, turut merilis pernyataan duka. Mereka menyebut kepergiannya sebagai kehilangan besar bagi seni balet Rusia dan dunia. Pernyataan itu juga menyampaikan belasungkawa kepada keluarga, teman, dan para penggemar karya sang penari berbakat.

Shklyarov lahir pada Februari 1985 di St. Petersburg, Rusia. Ia menyelesaikan pendidikan di Akademi Balet Rusia Vaganova pada 2003, salah satu institusi balet paling bergengsi di dunia. Akademi ini juga melahirkan nama-nama besar seperti Mikhail Baryshnikov dan Natalia Makarova.

Setelah lulus, ia bergabung dengan Teater Mariinsky dan dengan cepat menunjukkan bakat luar biasa. Pada 2009, ia memenangkan medali emas di Kompetisi Balet Internasional di Moskow. Kariernya terus melesat, hingga ia diangkat sebagai penari utama di Teater Mariinsky.

Shklyarov dikenal melalui penampilannya dalam berbagai produksi seperti La Sylphide, Giselle, Romeo and Juliet, dan The Awakening of Flora. Ia juga mendapatkan penghargaan bergengsi seperti Artis Terhormat Rusia pada 2020, Penghargaan BALLET2000, dan Soul of Dance Award.

Selama dua dekade, Shklyarov tampil di panggung-panggung besar seperti Metropolitan Opera di New York dan Royal Opera House di London. Kepergiannya menyisakan duka mendalam di kalangan penggemar dan komunitas seni balet dunia. Media sosial dipenuhi ucapan belasungkawa yang menggambarkan pengaruh besar Shklyarov dalam dunia tari.

Hingga berita ini ditulis, keluarganya belum memberikan pernyataan resmi terkait peristiwa tragis ini. Namun, karya dan kontribusi Shklyarov akan terus dikenang sebagai warisan bagi dunia balet internasional.

Populer video

Berita lainnya