Casual Chic, Tetap Profesional tapi Tetap Kece dengan Tips Mix and Match Ini

Tahu nggak sih, kalau outfit sangat berpengaruh terhadap mood? Nah alasannya karena kenyaman dalam berpakaian membuat kita merasa percaya diri, kita juga bisa mengekspresikan diri dengan outfit yang kita kenakan dengan preferensi gaya diri sendiri sehingga kita bisa menunjukan identitas dengan baju yang dikenakan. Hal tersebut tentunya juga berlaku dalam pemilihan outfit saat bekerja, agar kamu lebih percaya diri dan nyaman saat bekerja dengan outfit yang bisa dipadupadankan sesuai preferensi gayamu.

Outfit kece nggak selalu harus yang ribet dan berlayer-layer, kamu juga bisa mengenakan baju-baju yang simple namun tetap terlihat kece, dengan pakaian rapi namun tetap memberikan kesan profesional, akan membuat kamu lebih percaya diri dan hari-hari akan lebih menyenangkan dengan pakaian yang kamu kenakan. Berikut ada beberapa look yang bisa menginspirasi kamu untuk tampil kece saat bekerja.

1.Business Casual

Business casual look merupakan kombinasi look profesional tetapi terlihat santai, kamu bisa memilih atasan seperti kemeja atau blus denan motif sederhana dan warna solid atau kamu bisa menggunkaan polo shirt yang rapi. Untuk bawahannya bisa mengenakan celana chinos atau celanan bahan panjang, atau dengan rok midi ataiu pencil skirt.

Atasan

  • Kemeja Lengan Panjang: Kemeja dengan warna polos atau pola sederhana adalah pilihan yang aman. Kemeja batik juga merupakan pilihan yang baik, terutama dalam konteks budaya.
  • Blus: Wanita bisa memilih blus dengan potongan elegan dan bahan nyaman seperti katun atau linen. Pastikan blusnya tidak terlalu ketat atau terlalu transparan.
  • Polo Shirt: Untuk kesan lebih santai, polo shirt adalah pilihan yang tepat karena memberikan tampilan yang rapi dan tidak berlebihan.

Bawahan

  • Jeans: Jeans dengan potongan yang rapi bisa dipadukan dengan atasan yang lebih formal seperti blazer atau vest.
  • Rok: Rok midi atau rok pensil adalah pilihan yang bagus, dengan warna dan pola yang bisa disesuaikan.
  • Celana Panjang: Celana kulot atau celana chino juga merupakan pilihan yang stylish dan nyaman.

Sepatu

  • Sepatu Hak Rendah: Sepatu hak rendah atau flat shoes bisa memberikan tampilan yang elegan dan nyaman.
  • Loafers atau Sneakers: Sepatu loafers yang rapi atau sneakers minimalis bisa menjadi pilihan untuk tampilan yang lebih kasual.

2. Smart Casual

Smart casual adalah gaya pakaian yang memadukan kenyamanan dengan tampilan profesional.
Ini bukan hanya tentang apa yang kamu kenakan, tetapi juga tentang bagaimana pakaian Anda mencerminkan kepribadian dan situasi. Pakaian kasual cerdas yang dapat dikenakan dalam berbagai situasi, mulai dari rapat kerja dan acara bisnis hingga kencan.

Atasan

  • Kemeja: Kemeja lengan panjang dengan warna solid atau motif halus adalah pilihan yang tepat, look ini cukup mirip dengan business casual. Kemeja batik juga bisa jadi alternatif yang stylish untuk menambahkan sentuhan lokal.
  • Blus: Wanita bisa memilih blus yang sederhana namun elegan, baik dengan potongan klasik atau detail yang menarik.

Bawahan

  • Celana Chinos: Celana chinos adalah pilihan yang tepat, memberikan kesan rapi tanpa terlalu formal. Pilih warna netral seperti navy, hitam, atau khaki.
  • Jeans Gelap: Jeans dengan potongan yang pas dan warna gelap dapat memberikan tampilan yang modern. Hindari ripped jeans, baggie jeans atau terlalu pudar.

Sepatu

  • Loafers: Sepatu loafers adalah pilihan yang nyaman dan tetap terlihat elegan. Pilih yang berbahan kulit untuk kesan lebih formal.
  • Sneakers Bersih: Sneakers yang bersih dan minimalis dapat menambah kesan kasual namun tetap rapi.
  • Flats atau Heels Rendah: Wanita bisa memilih flats atau heels rendah yang nyaman untuk dipakai sepanjang hari.

Aksesori

  • Tas: Ciptakan kesan profesional dengan pilihan tas kerja penuh gaya, termasuk tas jinjing dan tas bahu.
  • Jam Tangan: jam tangan klasik menambah keanggunan pada penampilan.
  • Perhiasan: Tambahkan pesona dengan perhiasan minimalis yang tidak terlalu mencolok.

Populer video

Berita lainnya