Hal yang Dibutuhkan Agar Sebuah Hubungan Sehat dan Langgeng

Foto: Istimewa

Celebrithhink.com – Setiap pasangan tentu menginginkan pernikahannya selalu bahagia dan harmonis. Namun nyatanya tak sedikit pasangan suami istri yang bertengkar hingga berujung pada berubahnya sebuah hubungan. Meski sebenarnya pertengkaran dalam sebuah rumah tangga adalah bumbu kehidupan yang wajar terjadi, namun kondisi ini perlu disikapi dengan bijak agar hubungan dengan pasangan tetap langgeng.

Lantas, bagaimana caranya menjaga agar hubungan dengan pasangan tetap sehat dan langgeng? Melansir laman halodoc, berikut ini tips yang bisa Anda coba bersama pasangan agar hubungan tetap sehat dan selalu langgeng.

Selalu bersikap jujur

Keterbukaan dan saling jujur adalah kunci penting dalam membina sebuah hubungan. Oleh karenanya, usahakan untuk menghindari kebohongan sekecil apa pun itu. Kunci utama di sini adalah dengan menaruh rasa percaya pasangan dan saling terbuka akan apa pun masalah yang kalian hadapi.

Buang sifat egois

Anda dan pasangan harus rela mengesampingkan ego masing-masing demi kepentingan bersama. Selain itu, jangan pula membesar-besarkan atau mengungkit kesalahan pasangan demi keharmonisan rumah tangga.

Bedakan antara posesif dan perhatian

Memberikan perhatian pada pasangan adalahg wajar dan sudah seharusnya, tetapi hindari terlalu mengekang pasangan. Sebab, ketika perhatian yang diberikan melewati batas wajar, pasangan justru akan merasa tidak nyaman, begitu juga sebaliknya. Bila pasangan sudah mulai posesif, ada baiknya dibicarakan berdua dan mulailah untuk berkomunikasi.

Sayangi pasangan seperti Anda ingin disayangi

Anda tentunya senang bila pasangan peduli dan sayang. Dirinya yang selalu ada disaat kita membutuhkannya, menyemangati, dan memberikan perhatian. Dengan begitu, tips langgeng bersama pasangan adalah dengan mendengarkan pasangan, dan memberikan rasa peduli pada pasangan dapat dilakukan agar hubungan tetap harmonis.

Jaga komunikasi tetap berkualitas

Berdasarkan sebuah penelitian, konflik yang terjadi yang menyebabkan pasangan tidak bahagia adalah karena tidak adanya komunikasi yang baik. Oleh karena itu, kamu dapat melakukan cara komunikasi dengan cara:

  • Membicarakan masalah yang ada secara terbuka dan dengan rileks.
  • Jika memang harus berdebat, maka lakukan dengan baik untuk menghasilkan solusi.
  • Belajarlah untuk mendengarkan pasangan.

Buat momen romantis berdua

Mungkin tidak semua orang mempunyai bakat untuk menciptakan suasana yang romantis dengan pasangan. Namun, Anda dapat mencobanya dengan hal-hal kecil yang membuat pasangan senang. Misalnya memberikan senyuman yang tulus, mengungkapkan cinta melalui kata-kata, mengatur waktu berdua di tengah kesibukan masing-masing, dan mulai untuk merencanakan piknik bersama keluarga.

Hormati batasan dan privasi

Membiarkan satu sama lain untuk memiliki privasi bisa meningkatkan keharmonisan dalam hubungan, karena hal itu membangun rasa saling percaya.

Populer video

Berita lainnya