ART Pakai Barang Majikan Demi Konten TikTok, Viral!

Pict by Instagram

Seorang Asisten Rumah Tangga (ART) menjadi perbincangan hangat di media sosial. Ia ketahuan menggunakan barang-barang milik majikannya tanpa izin demi membuat konten TikTok. Kejadian ini diungkap oleh akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall, yang memperlihatkan majikan sedang melabrak ART tersebut.

Dalam video yang viral itu, terlihat sang ART mengenakan pakaian majikannya di dalam kamar sang majikan. Tak hanya pakaian, ia juga memakai barang lain seperti jam tangan dan ponsel. Hal ini membuat sang majikan merasa sangat kecewa. “Selebgram TikTok, jaga rumah tapi baju, jam, hp majikan dipakai,” ucap sang majikan dalam video tersebut.

Dalam video, sang ART terlihat lesu dan hanya bisa menunduk tanpa melawan saat dimarahi. Majikan mengungkapkan rencananya untuk melaporkan tindakan ini ke pihak kepolisian. Video lain menunjukkan ART tersebut membuat konten TikTok dengan barang-barang milik majikannya.

Hingga kini, lokasi kejadian belum diketahui secara pasti. Namun, video tersebut memicu banyak komentar dari netizen. Mereka menyayangkan tindakan ART yang dianggap menyalahgunakan kepercayaan majikannya.

“Kenapa sih orang-orang pengin banget terlihat mewah sampai melakukan hal tak beretika begini,” tulis akun @za***.

“Majikan percaya sampai pintu kamar tidak dikunci, tapi kepercayaan itu disalahgunakan,” tambah akun @de***.

Kejadian ini menjadi peringatan penting tentang pentingnya menjaga kepercayaan dan tanggung jawab dalam pekerjaan. Video ini terus mendapatkan perhatian luas dari publik di media sosial.

Populer video

Berita lainnya