Tips Mengatasi Badmood Agar Kembali Bersemangat

Depresi dalam hubungan
Foto: Istimewa

Celebrithik.com – Setiap orang tentunya pernah mengalami bad mood, atau kondisi tidak bersemangat untuk melakukan aktivitas. Pada dasarnya tiap orang tidak selalu mengalami hari yang menyenangkan, terlebih lagi jika mendapati suatu yang menyebalkan sehingga rasa badmood semakin kuat.

Sebagian orang mungkin bisa dengan mudah mengubah bad mood-nya menjadi normal. Tapi ada juga yang perlu waktu lama untuk menghilangkannya. Lalu apa cara terbaik menghilangkan suasana hati yang buruk dengan cepat? Simak tips berikut ini:

Tetap tersenyum

Saran mudah meningkatkan suasana hati adalah tetap tersenyum walau itu sekedar berpura-pura. Cukup senyuman dengan sudut mulut terangkat akan memberi peningkatan emosi secara instan.

Menurut penelitian, gerakan disengaja ini akan memicu otak mengeluarkan hormon yang memberi rasa gembira, dan akan membantu menghilangkan suasana hati yang buruk.

Menari

Cara termudah untuk mendapatkan suasana hati yang lebih baik adalah dengan menggunakan tubuh, karena ada hubungan antara otak dengan tubuh. Saat berolahraga, otak melepaskan endorfin, dopamin, dan serotonin, yang akan langsung meningkatkan suasana hati.

Cobalah menari selama 15 menit dapat memiliki dampak nyata pada suasana hati secara keseluruhan.

Jalan-jalan di alam terbuka

Tidak perlu pergi jauh ke alam liar di hutan atau gunung, cukup dengan berjalan-jalan di taman sekitar rumah dapat meningkatkan suasana hati. Sebab, paparan terhadap alam meningkatkan kesehatan mental.

Ketika Anda keluar menikmati sedikit tanaman hijau, cobalah hirup wangi rumput, bunga, serta buka telinga untuk mendengar kicau burung. Apalagi beberapa penelitian menunjukkan bahwa suara kicau burung adalah salah satu aspek alam yang paling ampuh untuk meningkatkan kesehatan mental.

Kenakan pakaian yang santai dan nyaman

Meringkuk di sofa dan menemukan kenyamanan terkadang merupakan langkah yang tepat untuk meningkatkan suasan hati. Psikoterapis James Miller, penulis Life Lessons: You are the Expert on Your Life, menyarankan untuk mengenakan pakaian nyaman favorit sembari mendengarkan musik kesukaan.

Tuliskan apa yang disyukuri

Buatlah jurnal tentang hal-hal yang membuat Anda merasa bahagia. Coba luangkan waktu untuk menuliskannya dan merenungkannya. Di saat Anda membutuhkan dukungan di kemudian hari, buka kembali jurnal berisi daftar hal-hal yang disyukuri tersebut, yang dipercaya dapat meningkatkan suasana hati.

Populer video

Berita lainnya

PSS Sleman Menang Tipis Atas PSIS Semarang

PSS Sleman Menang Tipis Atas PSIS Semarang

Ihsan Tarore Belum Pikirkan Menikah, Fokus ke Keluarga

Ihsan Tarore Belum Pikirkan Menikah, Fokus ke Keluarga

Vietnam Taklukkan Australia dengan Skor 5-4 di Semifinal

Vietnam Taklukkan Australia dengan Skor 5-4 di Semifinal

Bersihkan Mesin Cuci Agar Awet dan Bebas Kuman, Begini Caranya

Bersihkan Mesin Cuci Agar Awet dan Bebas Kuman, Begini Caranya

Mari Bahas Kesehatan Mental di Tempat Kerja

Mari Bahas Kesehatan Mental di Tempat Kerja

6 Alasan untuk Berkencan dengan Penyanyi atau Musisi

6 Alasan untuk Berkencan dengan Penyanyi atau Musisi

Terang dan Efisien, Ini Tips Memilih Lampu LED yang Hemat Energi

Terang dan Efisien, Ini Tips Memilih Lampu LED yang Hemat

Lima Desain Baru Project UNIQLO: Peace for All

Lima Desain Baru Project UNIQLO: Peace for All

Mengatasi Kebisingan di Kos, Ini Tips dan Trik yang Efektif

Mengatasi Kebisingan di Kos, Ini Tips dan Trik yang Efektif

Hiasan Dinding dari Kayu Bekas? Kenapa Nggak?

Hiasan Dinding dari Kayu Bekas? Kenapa Nggak?

PSS Sleman Menang Tipis Atas PSIS Semarang

PSS Sleman Menang Tipis Atas PSIS Semarang

Ihsan Tarore Belum Pikirkan Menikah, Fokus ke Keluarga

Ihsan Tarore Belum Pikirkan Menikah, Fokus ke Keluarga

Vietnam Taklukkan Australia dengan Skor 5-4 di Semifinal

Vietnam Taklukkan Australia dengan Skor 5-4 di Semifinal

Bersihkan Mesin Cuci Agar Awet dan Bebas Kuman, Begini Caranya

Bersihkan Mesin Cuci Agar Awet dan Bebas Kuman, Begini Caranya

Mari Bahas Kesehatan Mental di Tempat Kerja

Mari Bahas Kesehatan Mental di Tempat Kerja

6 Alasan untuk Berkencan dengan Penyanyi atau Musisi

6 Alasan untuk Berkencan dengan Penyanyi atau Musisi

Terang dan Efisien, Ini Tips Memilih Lampu LED yang Hemat Energi

Terang dan Efisien, Ini Tips Memilih Lampu LED yang Hemat

Lima Desain Baru Project UNIQLO: Peace for All

Lima Desain Baru Project UNIQLO: Peace for All

Mengatasi Kebisingan di Kos, Ini Tips dan Trik yang Efektif

Mengatasi Kebisingan di Kos, Ini Tips dan Trik yang Efektif

Hiasan Dinding dari Kayu Bekas? Kenapa Nggak?

Hiasan Dinding dari Kayu Bekas? Kenapa Nggak?

PSS Sleman Menang Tipis Atas PSIS Semarang

PSS Sleman Menang Tipis Atas PSIS Semarang

Ihsan Tarore Belum Pikirkan Menikah, Fokus ke Keluarga

Ihsan Tarore Belum Pikirkan Menikah, Fokus ke Keluarga