Tips Mengungkapkan Rasa Cemburu Kepada Pasangan

Ilustrasi pasangan
Foto: Istimewa

Celebrithink.com – Cemburu merupakan emosi yang umum terjadi dalam sebuah hubungan asmara. Terkadang rasa cemburu bisa berlangsung lama. Di saat itu biasanya muncul keinginan untuk mengungkapkannya kepada pasangan. Tujuannya tentu agar pasangan memahami penyebab kecemburuan dan Anda berdua bisa mengatasi konflik dengan baik.

Cara mengungkapkan rasa cemburu setiap orang bisa berbeda-beda. Terpenting adalah, penyamapaiannya harus dengan cara yang baik, tanpa emosi, agar tidak berdampak buruk terhadap hubungan yang dijalani. Melansir laman klikdokter, berikut ini cara sehat mengungkapkan rasa cemburu kepada pasangan.

Mulai dengan introspeksi diri

Seseorang dengan kepercayaan diri yang rendah, insecure, kecemasan, dan merasa kesepian umumnya lebih mudah cemburu terhadap pasangannya. Oleh karena itu, cobalah introspeksi diri terhadap reaksi yang muncul pada hubungan, perilaku, serta hal-hal lain yang membuat Anda cemburu.

Intropeksi diri membuat Anda lebih memahami situasi yang sedang terjadi dan mengidentifikasi penyebab munculnya rasa cemburu. Anda juga bisa untuk menceritakan hal yang Anda rasakan ke psikolog atau sahabat yang dipercaya untuk mendiskusikan rasa cemburu yang Anda alami.

Kendalikan emosi

Akan lebih baik jika rasa cemburu yang dirasakan dikomunikasikan dengan baik kepada pasangan. Anda bisa mengatakan rasa cemburu dengan situasi kepala dingin, dengan perasaan tenang, dan tidak dalam kondisi emosi yang meningkat.

Sampaikan rasa khawatir, jangan menuduh!

Saat berbicara kepada pasangan, jangan langsung menjelaskan hal-hal yang membuat Anda cemburu. Hal ini akan membuat pasangan menjadi defensif atau mengelak. Sebaiknya, coba ceritakan perasaan serta kekhawatiran yang Anda rasakan terlebih dahulu. Hindari menggunakan kalimat yang seakan menuduh pasangan.

Pemilihan kata sangat penting dilakukan agar pasangan tidak salah memahami maksud yang hendak Anda sampaikan. Pemilihan kata yang baik juga dapat menghindari timbulnya konflik.

Beri waktu pada pasangan

Pasangan bisa menjadi defensif atau kesal saat Anda menyampaikan rasa cemburu. Reaksi atau respons tersebut merupakan hal yang normal terjadi. Karenanya, beri waktu dan ruang kepada pasangan untuk memahami kecemburuan Anda.

Populer video

Berita lainnya