Jirayut dan Halda, dari Perjodohan Netizen hingga Banyak Job

Pict by Instagram

Baru-baru ini, pedangdut Jirayut Afisan dan Halda Rianta menjadi sorotan netizen yang menjodoh-jodohkan mereka. Keduanya dianggap cocok karena kepribadian ceria dan menyenangkan. Respons Jirayut dan Halda terhadap perjodohan ini positif. Mereka mengaku senang dan bahkan mendapatkan banyak pekerjaan baru berkat perhatian fans.

Halda mengatakan bahwa mereka sering diundang ke acara bersama. “Kita jadi banyak acara, Halda tandeman Jirayut,” ujar Halda di Jakarta Selatan pada Kamis (8/8/2024). Jirayut juga menambahkan, “Ke mana-mana pasti Jirayut sama siapa? Halda, Halda sama siapa?”

Kini, Jirayut dan Halda mendapat kesempatan memandu audisi film “Comic 8 Revolution.” Jirayut mengaku awalnya tidak percaya diri karena merasa kurang bisa melucu. Namun, dukungan dari tim produksi membuatnya yakin. “Mereka bilang aku bisa, jadi aku lebih percaya diri. Ketika tahu Halda juga terlibat, aku semakin yakin,” ungkap Jirayut.

Halda juga mengungkapkan kekhawatirannya sebagai host. “Aku takut ngehost, sering bingung kalau harus berbicara terus. Tapi, aku putuskan untuk belajar dan coba,” katanya. Meski ada rasa takut, mereka tetap ambil kesempatan ini sebagai peluang untuk berkembang.

Populer video

Berita lainnya