Tantri Kotak menceritakan pengalaman mengejutkan yang dialaminya saat manggung bersama bandnya di Cianjur, Jawa Barat. Insiden terjadi ketika Tantri, yang sedang bersalaman dengan penggemar, terjatuh dari panggung akibat tarikan yang tidak terduga.
Menurut Tantri, penonton menunjukkan antusiasme yang sangat tinggi sepanjang konser. Ia merasa terkesan dengan semangat mereka dan memutuskan untuk memberikan apresiasi dengan bersalaman.
“Manggung biasa, penonton ini sangat atraktif, nyanyi dari awal sampai akhir. Aku merasa dia seru banget nyanyi dari awal sampai akhir, jadi aku mau kasih apresiasi. Dia teriak mau salaman, aku sadar jaraknya jauh,” ucapnya saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
“Jadi, aku iyakan dan mencoba bersalaman, tapi nggak sampai. Dia naik ke atas pundak orang, kita TOS. Pada TOS kedua, mungkin karena tidak seimbang, dia menarik dan aku dalam posisi yang tidak aman, sehingga aku jatuh dari panggung,” lanjut Tantri.
Setelah jatuh, Tantri tidak merasakan luka yang terlihat secara langsung. Nyeri baru dirasakannya setelah beberapa hari.
“Gak ada yang kelihatan dari luar. Hari pertama tidak terasa karena adrenalin, tapi besoknya saat manggung lagi baru terasa nyeri,” ungkap Tantri.
Tantri juga mengungkapkan bahwa ia tidak segera memeriksakan diri ke dokter karena jadwal manggung yang padat.
“Karena jadwalnya mepet, aku tidak sempat periksa ke dokter. Jadi setelah manggung yang kedua baru aku periksa semua. Namanya jatuh, pasti ada trauma di badan,” tutup Tantri.