Poco F6, Segera Dirilis di Indonesia

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp
Pict by Instagram

Poco F6 telah resmi diluncurkan secara global di Dubai pada akhir Mei lalu dan dikabarkan segera hadir di Indonesia. Sayangnya, belum ada kepastian kapan ponsel ini akan dirilis di tanah air. Product PR Manager Poco Indonesia, Abee Hakim, juga belum memberikan informasi mengenai harganya saat dirilis di Indonesia.

“Hari ini belum bisa dikonfirmasi peluncuran dan harga, yang pasti akan memberikan performa dan harga ekstrem,” ujar Abee dalam workshop Snapdragon 8s Gen3 pada Poco F6, di Jakarta, Rabu (19/6/2024).

Poco F6 akan menggunakan Snapdragon 8s Gen 3 yang menonjolkan kemampuan AI pada chipsetnya. AI digunakan dalam berbagai fitur seperti AI Expansion dan AI Erase. Dominikus Susanto, Senior Manager Business Development Qualcomm Indonesia, menjelaskan bahwa fitur AI Expansion memungkinkan foto yang di-crop bisa diperluas menggunakan generative AI, seolah-olah menggunakan lensa ultra-wide.

Selain itu, Poco F6 dilengkapi dengan Cognitive ISP untuk memproses setiap objek dalam gambar secara terpisah. Fitur Always Sensing Camera mendeteksi wajah untuk mengaktifkan layar. Bagi kamu yang suka gaming, Poco F6 juga menawarkan ray tracing untuk detail grafis yang lebih baik dan peningkatan performa gaming melalui Game Turbo. Gerakan dalam game akan lebih halus dengan peningkatan dari 60 menjadi 120 fps.

Dari segi audio, Poco F6 mengadopsi teknologi Snapdragon Sound yang diklaim memberikan kualitas suara jernih dan jelas. “Jadi ada teknologi Snapdragon Sound, benar-benar dimanfaatkan nanti oleh Poco. Ini akan memberikan kualitas lebih jernih dan jelas saat telepon dan video call, latensi lebih rendah,” tambah Dominikus.

Dengan semua fitur canggih ini, Poco F6 menjanjikan pengalaman smartphone yang memuaskan baik untuk fotografi, gaming, maupun komunikasi sehari-hari. Nantikan kehadirannya di Indonesia!