Update

Ketahui Kebiasaan Buruk yang Mempercepat Penuaan Dini

Celebrithink.com – Memiliki kulit wajah yang sehat dan selalu tampak awet muda tentunya menjadi dambaan setiap orang. Namun tanpa disadari, tanda-tanda penuaan dini sering kali muncul akibat rutinitas yang buruk.

Oleh karena itu, perlunya mengenali kebiasaan buruk, menjadi langkah awal mendapatkan kulit wajah yang sehat, segar dan glowing. Lantas apa saja kebiasaan buruk yang memicu penuaan dini? Berikut penjelasannya.

Selalu tidur dengan posisi sama

Setiap orang memiliki posisi tidur favorit. Tapi selalu tidur dengan posisi yang sama tidak ideal bagi kulit. Pasalnya, posisi wajah yang sama akan selalu menempel di bantal, yang justru menyebabkan kerutan saat tidur.

Bernapas dengan mulut terbuka

Bernapas dengan mulut terbuka tidak baik untuk kesehatan, baik dari saluran pernapasan, langit-langit mulut maupun rahang. Kebiasaan ini akan memengaruhi penampilan wajah dan kulit jadi lebih kendur, garis senyum terlihat dan dagu ganda.

Malam mencuci muka di malam hari

Mencuci muka di malam hari tidak boleh dilewatkan. Sebab pada siang hari, debu, polusi dan kotoran menumpuk di wajah. Mencuci muka di malam hari akan membersihkan wajah dari residu yang menyebabkan penuaan dini.

Melihat ponsel dengan kepala menunduk

Kebiasaan ini bukan hanya menyebabkan kifosis atau punggung yang bungkuk ke depan, tapi juga leher yang lebih cepat kendur dan dagu berlipat semakin terlihat

Lupa pakai tabir surya

Penting menggunakan tabir surya bagi Anda yang sering beraktivitas di luar ruangan. Pakai tabir surya adalah salah satu pencegahan penuaan dini untuk mendapatkan hasil kulit yang optimal.

Tov

Recent Posts

Kultur Perusahaan, Asyiknya Kerja di Tempat yang Cocok

Dalam setiap perusahaan, ada hal yang lebih dari sekadar pekerjaan: kultur perusahaan! Gak hanya tentang…

14 hours ago

Masih Bingung Antara Yougurt dan Kefir? Ini Perbedaannya

Kefir dan yogurt adalah dua jenis makanan probiotik yang populer di seluruh dunia. Meskipun keduanya…

15 hours ago

Menikmati Kelezatan Tradisional, Ini Resep Lumpia Rebung Khas Semarang

Jika kamu mencari sajian yang kaya akan rasa dan cita rasa lokal Semarang, Lumpia Rebung…

15 hours ago

Menu Makan Malam dengan Sambal Tempe Kemangi, Paduan Sempurna Antara Pedas dan Aroma Segar

Jika kamu adalah pecinta sambal dan ingin mencoba sesuatu yang berbeda namun lezat, sambal tempe…

16 hours ago

Suka Makan Yogurt? Eksplorasi Berbagai Jenisnya Yuk!

Yogurt adalah makanan yang populer dan bervariasi, hadir dalam berbagai jenis dan varian yang menawarkan…

16 hours ago

9 Alat Make-up Pemula Lengkap dan Kegunaanya

Kamu ingin belajar make-up tapi nggak tahu apa saja alat dan fungsi make-up tersebut ?Ternyata…

16 hours ago