Gisella Anastasia datang ke Polda Metro Jaya untuk memenuhi panggilan penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, soal kasus video syur mirip dirinya.
Selama kurang lebih lima jam, wanita yang akrab disapa Gisel itu memberikan keterangannya pada penyidik. Setelah keluar, mantan istri Gading Marten itu enggan berkomentar soal kasus tersebut.
“Selama diperiksa baik-baik saja,” ucap Gisella Anastasia, Selasa (17/11).
Saat diperiksa, Gisel mengaku tak dipertemukan dengan dua orang tersangka yang diduga telah menyebarkan video syur mirip dirinya.
“Nggak ketemu,” katanya.
Gisel mengaku akan terus koperatif saat dibutuhkan keterangannya oleh tim penyidik. Dia juga tak mau berkomentar soal kemungkinan kalau statusnya dinaikan menjadi tersangka, kalau terbukti yang didalam video tersebut adalah benar dirinya.
“Aku nggak bawa face shield, permisi ya, maaf banget. Saya nggak berani buka (masker),” tutup Gisel.