Lifestyle

Belajar Membuat Telur Asin lewat Buku Karya si Cilik Sofi

Apakah Anda penggemar telur asin? Biasanya telur asin menjadi makanan pelengkap yang ada di warung rawon. Menikmati rawon tanpa telur asin memang seperti ada yang kurang.

Namun, pernahkah Anda mencoba membuat telur asin sendiri di rumah? Tahukah Anda bagaimana proses membuat telur asin sehingga memberikan rasa asin itu sendiri pada telur yang masih utuh di dalam cangkang?

Badratunggayi Sofi, adalah seorang anak kelas 5 SD yang menerbitkan buku cara membuat telur asin. Sofi, demikian ia akrab disapa, memang melakukan aktivitas membuat telur asin sebagai agenda belajarnya.

Sofi merupakan peserta belajar di Sanggar Anak Alam (SALAM) Yogyakarta. Berbeda dari sekolah pada umumnya, SALAM menerapkan proses belajar yang didasarkan oleh minat anak. Tidak ada mata pelajaran, seragam, guru dan jam belajar di SALAM. Anak diajak belajar melalui proses mencari tahu, atau yang lumrah disebut sebagai proses riset.

Sofi melewati proses belajarnya lewat praktik membuat telur asin selama kurang lebih 1 semester. Dari proses belajarnya ini, sofi mencatat dan menceritakan aktivitas yang ia lakukan. Hingga akhirnya semua catatan tentang proses belajar melalui aktivitas membuat telur asin ini dituangkan ke dalam sebuah buku, yang bertajuk “Telur Asin, Cerita Proses Belajarku dengan Metode Riset”.

Buku ini adalah buku kedua Sofi, di mana sebelumnya Sofi sudah menerbitkan sebuah buku ketika dia duduk di kelas 2 SD. Buku pertamanya juga bersumber dari aktivitas riset yang dilakukan dalam proses belajarnya di SALAM. Buku pertamanya bertajuk “Misteri Petualangan Dragon di Gunung Kidul”.

Bagi Anda yang ingin mendapatkan buku karya penulis cilik ini, Anda dapat menghubungi lewat pesan langsung ke akun instagram @salam_jogja dengan harga sebesar Rp 30.000,-.

Citra Putri

Recent Posts

Cara Membuat Pewarna Bibir Alami, Alternatif Ramah Lingkungan untuk Lipstick

Lipstick adalah salah satu produk kecantikan yang paling umum digunakan untuk memberi warna pada bibir.…

2 mins ago

Komika Kiky Saputri Mementingkan Kesehatan dan Keseimbangan Hidup Pasca Keguguran

Kiky Saputri mengungkapkan belum menjalani program khusus untuk hamil kembali setelah mengalami keguguran. Ia menegaskan…

10 mins ago

Mengungkap Misteri Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Ini Penyebab yang Perlu Kamu Ketahui

Bibir kering dan pecah-pecah bisa menjadi masalah yang menjengkelkan dan mengganggu penampilan. Siapa pun bisa…

36 mins ago

Ini Cara Membuat Scrub Wajah dari Gula Pasir yang Mudah dan Efektif

Siapa yang tak menginginkan kulit wajah yang segar dan bercahaya? Saat mencari-cari produk perawatan kulit…

48 mins ago

Mango Sticky Rice, Manisnya Hidangan Klasik Thailand yang Tak Tertandingi

Mango Sticky Rice, atau dalam bahasa Thailand dikenal sebagai "Khao Niew Mamuang", adalah salah satu…

51 mins ago

Inspirasi Kostum Anak untuk Karnaval, Kreativitas dalam Wujud Ceria

Karnaval adalah salah satu acara yang paling dinantikan oleh anak-anak. Merayakan momen ini dengan kostum…

1 hour ago