Lifestyle

Ini Alasan Pentingnya Manajemen Stres, Simak Tips Melakukannya

Celebrithink.com – Manajemen stres adalah strategi yang dapat membantu mengatasi stres dan menghadapi kesulitan dalam kehidupan dengan lebih baik. Tujuan adalah menjaga keseimbangan dalam hidup sehingga Anda dapat menjalani kehidupan yang lebih sehat.

Stres sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaknistres baik dan stres buruk. Stres baik bersifat jangka pendek dan dapat menginspirasi serta memotivasi seseorang untuk memfokuskan energi dan meningkatkan performa sehari-hari.

Sementara stres yang buruk dapat memicu perasaan lelah, gelisah, cemas, kebingungan, hingga konsentrasi yang buruk. Penyebab bisa karena merasakan tekanan, menghadapi perubahan besar dalam hidup, mengkhawatirkan sesuatu, hingga mengalami diskriminasi, kebencian, atau pelecehan. itulah alasan dibutuhkannya manajemen stres untuk mengelolanya. Melansir laman sehatQ, berikut beberapa tips untuk mengelola stres.

Mencari penyebab stres

Manajemen stres dimulai dengan mencari pemicu stres dalam kehidupan. Tuliskan pemicu stres tersebut untuk dicurahkan ke dalam sebuah jurnal agar Anda dapat menghindari dan mencari solusinya di kemudian hari.

Olahraga rutin

Berolahraga dapat membantu meningkatkan produksi endorfin dalam tubuh. Endorfin adalah hormon yang dilepas tubuh saat merasakan sakit atau mengalami stres. Selain itu, endorfin juga mampu meredakan rasa sakit dan meningkatkan perasaan sejahtera.

Menerapkan pola makan sehat

Konsumsi makanan sehat merupakan bagian penting dari perawatan diri. Maka dari itu, cobalah untuk menikmati beragam makanan sehat dalam pola makan sehari-hari, contohnya buah-buahan, sayur-mayur, hingga biji-bijian utuh.

Hindari kebiasaan yang buruk

Sebagian orang cenderung melakukan hal-hal yang buruk atau tidak sehat ketika stres, seperti minum terlalu banyak kafein atau alkohol, merokok, makan berlebihan, atau menyalahgunakan obat-obatan terlarang.

Alih-alih mengatasi stres, berbagai kebiasaan buruk ini justru dapat berdampak negatif bagi kesehatan. Maka dari itu, disarankan untuk menghindari kebiasaan-kebiasaan buruk tersebut sebagai bagian dari manajemen stres.

Meditasi

Meditasi dapat menciptakan ketenangan, kedamaian, dan keseimbangan yang bermanfaat bagi kesejahteraan emosional maupun kesehatan secara keseluruhan. Metode ini merupakan salah satu aktivitas positif yang paling direkomendasikan untuk meredakan stres.

Bersosialisasi

Dengan bersosialisasi, Anda dapat mengalihkan diri dari stres sekaligus mendapatkan dukungan dan pemahaman baru tentang pasang surut kehidupan sehingga bisa ditoleransi.

Konsultasi dengan ahli kesehatan mental

Apabila Anda menderita stres yang luar biasa atau mengalami gejala-gejala kecemasan dan depresi, cobalah berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater. Mereka dapat membantu Anda untuk mencari jalan keluar dari perasaan stres yang tengah melanda pikiran.

Tov

Recent Posts

Ini Alasan Kamu Sulit Keluar dari Hubungan Toxic

Celebrithink.com - Hubungan toxic tidak mengenal batasan. Bahkan hubungan yang awalnya mesra dan sehat pun…

48 mins ago

Sholat 5 Waktu, Lebih dari Sekadar Kewajiban tapi Ketenangan

Buat kita yang anak muda, kehidupan penuh dengan kesibukan dan tekanan. Tapi di tengah semua…

2 hours ago

Allahu Akbar, Lebih dari Sekadar Kata, Ini Maknanya!

Kamu pasti sering denger kalimat "Allahu Akbar", kan? Yup, itu bukan cuma kata-kata biasa, tapi…

3 hours ago

Jalan-Jalan ke Surakarta, Eksplorasi Keindahan Destinasi Wisata Istana Bersejarah

Surakarta, yang lebih dikenal dengan sebutan Solo, adalah sebuah kota di Jawa Tengah yang kaya…

3 hours ago

Menyelami Kelezatan Kuliner Kalimantan Selatan, Ragam Makanan Khas yang Memikat Selera

Kalimantan Selatan, dengan kekayaan alam dan keberagaman budayanya, menyuguhkan beragam hidangan lezat yang mencerminkan keunikan…

4 hours ago

Menjelajahi Surga Kuliner Makassar, Kamu Wajib Cicipi Hidangan Ini

Sebagai pecinta kuliner, salah satu destinasi kuliner yang tak boleh dilewatkan adalah Makassar, ibukota Sulawesi…

4 hours ago