Lifestyle

Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Sebelah Ala Rumahan

Celebrithink.com – Hidung tersumbat sebelah sebelah memang sangat mengganggu. Apalagi di malam hari ketika Anda hendak istirahat tidur. Kondisi ini bisa disebabkan beberapa hal. Mulai dari deviasi septum, polip hidung, atau ada benda asing yang masuk ke dalam hidung.

Untuk mengatasi hidung tersumbat sebelah tidak selalu harus dengan obat-obatan. Ada beberapa penanganan ala rumahan yang mungkin cocok untuk mengatasi hidung tersumbat sebelah. Melansir laman alodokter, berikut caranya.

Mengompres hidung

Rendam handuk kecil dalam air hangat lalu peras, kemudian tempelkan di atas hidung yang tersumbat atau di dahi. Cara ini dapat membantu meringankan hidung tersumbat sebelah dengan cara membuka atau melebarkan saluran hidung dari luar. Cara ini juga dapat mengurangi gejala peradangan pada lubang hidung, yang menjadi penyebab hidung tersumbat.

Membilas hidung

Membilas hidung dengan larutan air garam juga bisa menjadi cara mengatasi hidung tersumbat sebelah. Anda bisa membeli larutan air garam di toko obat atau membuat sendiri di rumah. Lakukan beberapa kali sehari untuk membantu membersihkan hidung dan menjaga saluran hidung tetap lembap.

Minum banyak air

Minum air dapat membantu mengencerkan dan mengeluarkan lendir di saluran hidung. Tidak hanya minum air putih, Anda juga bisa mengonsumsi teh hangat atau jus buah sebagai cara mengatasi hidung tersumbat sebelah.

Mandi air hangat

Mandi dengan air hangat juga dipercaya dapat mengatasi hidung tersumbat sebelah. Uap panas yang dikeluarkan oleh air hangat dipercaya dapat mengencerkan lendir di hidung, mengurangi peradangan, dan membantu melancarkan pernapasan Anda walau untuk sementara waktu.

Menggunakan bantal tambahan

Tidur telentang bisa membuat lendir menggenang dan menyumbat jalan napas, terutama di hidung. Oleh karena itu, Anda dianjurkan untuk menggunakan bantal lebih dari satu agar posisi kepala sedikit lebih tinggi dari tubuh.

Tov

Recent Posts

Eksplorasi Wisata Budaya, Ini Rekomendasi Museum di Jogja yang Wajib Kamu Kunjungi

Jogja, kota budaya yang kaya akan sejarah dan seni, menyimpan berbagai keajaiban di setiap sudutnya.…

12 mins ago

Rahasia Merawat Teko Listrik agar Tetap Handal dan Awet

Teko listrik adalah salah satu perangkat dapur yang tak tergantikan dalam menyajikan secangkir kopi atau…

16 mins ago

Mengungkap Misteri Kerak pada Teko Listrik, Apa yang Sebenarnya Terjadi? Simak Jawabannya

Mungkin kamu pernah mengalami situasi di mana teko listrik kesayanganmu tiba-tiba dipenuhi oleh lapisan kerak…

50 mins ago

Teh Camomile Ini Manfaat Kesehatan dan Kenikmatan yang Menenangkan

Teh camomile, atau sering disebut juga sebagai teh chamomile, adalah minuman herbal yang populer dikenal…

1 hour ago

Kandungan Menakjubkan dalam Bunga Telang, Ini Manfaat Kesehatan dan Kecantikannya

Bunga telang, yang juga dikenal sebagai bunga kembang telang atau bunga biru, bukan hanya sekadar…

1 hour ago

Menguak Rahasia Teko Listrik, Ini Alasan Mengapa Kamu Harus Memilikinya

Apakah kamu sering kali terburu-buru dan ingin menikmati secangkir teh atau kopi yang segar? Jika…

1 hour ago