Update

Teuku Ryan Diwajibkan Berikan Nafkah Anak pada Ria Ricis 10 juta Perbulan

Humas Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Taslimah, memberikan penjelasan terkait masa iddah Ria Ricis setelah perceraian resmi dengan Teuku Ryan pada Kamis (2/5/2024).

Taslimah menjelaskan bahwa masa iddah berlangsung selama 3 bulan 10 hari setelah putusan cerai Ricis dan Ryan dinyatakan inkrah atau berkekuatan hukum tetap. Selama periode tersebut, Ria Ricis tidak diizinkan untuk menikah dengan siapapun.

“Kalau misalnya dalam waktu 14 hari maka putusan mulai dihitung selesai masa inkrah atau tidak banding tersebut,” ucap Taslimah di kantornya, Jumat (3/5/2024).

“Terus dari kedua belah pihak tidak mengajukan upaya hukum, mulai dari inkrah tersebut sampai 3 bulan 10 hari ke depan. Setelah lampau itu pihak penggugat dapat menikah lagi,” kata Taslimah meneruskan.

Namun, masa iddah dapat diperpanjang jika terdapat upaya banding dari salah satu atau kedua belah pihak.

“Kalau ada pihak yang mengajukan banding, tunggu dulu putusan banding tersebut. Untuk kasus ini penguggat hanya mengajukan gugatan cerai, pemeliharaan anak dan biaya pemeliharaan anak dan hanya itu yang dikabulkan selain itu tidak ada,” ujar Taslimah.

Dalam amar putusan, Majelis Hakim mengabulkan gugatan cerai Ria Ricis dan memberikan hak asuh anak kepada Ria Ricis. Meski demikian, Teuku Ryan tetap diberikan akses untuk bertemu dengan anak mereka, Moana.

“Anak dari penggugat dan tergugat berada dalam asuhan dan pemeliharaan penggugat. Dengan ketentuan bahwa tidak boleh menghalangi tergugat untuk menyalurkan kasih sayang terhadap anak tersebut serta menghukum tergugat untuk membayar biaya untuk anak tersebut sampai dewasa dan mandiri,” jelasnya.

Dalam amar putusan, Majelis Hakim mengabulkan gugatan cerai Ria Ricis dan memberikan hak asuh anak kepada Ria Ricis. Meski demikian, Teuku Ryan tetap diberikan akses untuk bertemu dengan anak mereka, Moana.

“Ada, ada nominalnya, sejumlah 10 juta perbulan,” pungkas Taslimah.

S H

Recent Posts

Tips Memilih Sunscreen agar Tidak Menimbulkan Efek Wajah Berminyak

Memilih sunscreen yang tepat adalah kunci untuk mendapatkan perlindungan maksimal tanpa harus menghadapi masalah kulit…

3 mins ago

Nikmatnya Kehangatan dalam Segelas Wedhang Susu Jahe yang Menggugah Selera

Di tengah kesibukan dan hiruk-pikuk kehidupan sehari-hari, ada satu minuman yang mampu membawa kedamaian dan…

51 mins ago

Rahasia Kesehatan dan Kecantikan dari Daun Sirih, Begini Cara Mengolahnya dengan Sempurna

Daun sirih, dengan nama ilmiah Piper betle, bukanlah sekadar tanaman hias yang indah di halaman…

1 hour ago

Sering Bikin Bingung, Ini Perbedaan Antara Temulawak dan Kunyit

Keduanya sering kali disebut dalam konteks pengobatan tradisional maupun kuliner, namun sering kali ditemukan kebingungan…

1 hour ago

Tempe dan Tahu Bacem Kuliner Nusantara yang Gurih dan Manis

Tempe dan tahu bacem adalah hidangan khas Indonesia yang populer, terutama di daerah Jawa Tengah…

1 hour ago

Siomay Ayam, Resep Lezat dan Sederhana untuk Hidangan Siomay yang Memikat

Siomay, hidangan khas Tiongkok yang terkenal dengan cita rasanya yang lezat dan teksturnya yang lembut,…

2 hours ago