Entertainment

Jauh-Jauh Datang dari Bali, Tamara Bleszynski Kakaknya Kembali Tak Hadiri Sidang

Artis Tamara Bleszynski kembali dibuat kecewa saat datang ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan untuk menjalani sidang perdata dugaan wanprestasi senilai Rp 34 miliar soal biaya pengobatan ayahnya. Sang penggugat, Ryszard Bleszynski, yang merupakan kakaknya kembali tak datang karena sakit, hingga akhirnya mediasi tak berjalan.

“Ya saya sangat kecewa karena kemarin kan dibilang tanggal ini kakak saya yang menuntut saya 34 m datang. Dia tidak datang. Kemarin pun saya ke sini dia tidak datang. Sangat kecewa ya karena 34 m itu bukan main-main. Saya seperti merasa dipermainin,” ucap Tamara usai sidang, Selasa (15/3/2023).

Tamara diketahui saat ini tinggal di Bali, makanya demi persidangan, ia sudah mengorbankan banyak hal. Padahal, sang kakak saat persidangan sebelumnya juga memastikan lewat kuasa hukumnya untuk hadir menjalani persidangan.

“Saya bulak balik dari Bali ninggalin anak saya, ninggalin kerjaan saya. Sementara dia dua kali tidak hadir. Padahal kemarin dibilang hari ini bakal hadir. Saya sebagai warga negara Indonesia saya taat mestinya kalau beliau adalah warga negara Indonesia beliau juga taat dengan hukum yang berlaku di negara ini, di negara republik kita ini. Sebagai adik saya sangat merasa dipermainkan. Saya sangat kecewa,” kata Tamara.

“Enggak ada (komunikasi). Karena kan mestinya kata mereka hadir hari ini. Maksud saya janganlah mempermainkan orang. Saya ini kan single mother, saya punya warung, mungkin tidak sebesar kakak saya punya. Tapi saya punya tanggung jawab,” Tamara melanjutkan.

Atas semua perlakuan yang diterima, Tamara menyebut kalau kakaknya, Ryszard sebagai sosok yang tidak memiliki perasaan. Padahal, sang kakak adalah orang yang memasukan gugatan ke pengadilan.

“Sangat sangat sangat mengganggu. Sangat mengganggu psikologi saya, keadaan mental saya. Karena saya meninggalkan anak kecil saya, saya ini ibu single mother. Saya ini kerja punya warung, saya berusaha dari nol. Tidak ada perasaan sama sekali dari kakak saya, menggugat orang datang pun tidak dengan berbagai alasan. Bukan cuma kayak gitu, tapi kan secara finansial juga saya bulak balik tiket ini berapa,” tutup Tamara.

S H

Recent Posts

Mudah dan Efisien, Ini 5 Rekomendasi Aplikasi Pencari Tiket Pesawat untuk Perjalanan yang Lebih Menyenangkan

Merencanakan perjalanan udara seringkali menjadi tugas yang menantang. Mulai dari mencari tiket pesawat dengan harga…

56 mins ago

Panduan Mudah Cara Memesan Tiket Pesawat Tanpa Stres

Memesan tiket pesawat mungkin bisa menjadi pengalaman yang menegangkan bagi sebagian orang. Namun, dengan beberapa…

1 hour ago

Tips Agar Buket Bunga Tetap Segar dan Tahan Lama

Buket bunga adalah cara yang indah untuk menyampaikan perasaan kasih sayang, kebahagiaan, atau penghargaan kepada…

2 hours ago

Lakukan Kebiasaan Sederhana Ini Agar Hidup Menjadi Lebih Bahagia

Celebrithink.com - Setiap orang pasti menginginkan kebahagiaan dalam hidupnya, namun seringkali terdapat rintangan yang membuatnya…

2 hours ago

Mengungkap Misteri Bunga Telang, Ini Sejarah, Budidaya, dan Penggunaan Tradisional

Bunga telang, dengan pesonanya yang memikat, telah mengilhami imajinasi manusia sejak zaman kuno. Di balik…

2 hours ago

Rencanakan Liburan Tanpa Stres Semua Beres dengan 100% Refund dari tiket.com

Jakarta, 2 Mei 2024 – Online Travel Agent (OTA) pertama di Indonesia, tiket.com, luncurkan fitur…

3 hours ago