Lifestyle

Wajib Tahu! Begini Etika yang Benar ketika Batuk atau Bersin

Celebrithink.com – Menerapkan etika ketika batuk dan bersin yang benar memang diperlukan. Selain alasan sopan santun, hal ini bertujuan untuk membantu mencegah penularan virus penyebab batuk. Sebab, infeksi virus dapat menular lewat droplet yang keluar saat sesorang batuk, bersin, berbicara, atau bahkan tertawa.

Sebenarnya, pentingnya menerapkan etika ketika batuk dan bersin sudah disadari banyak masyarakat sejak pandemi Covid-19. Lantas bagaimana etika ketika batuk dan bersin yang benar? Melansir laman sehatQ, simak ulasan berikut ini.

Menutup area hidung dan mulut

Anda perlu menutup hidung dan mulut saat batuk atau bersin. Pasalnya, saat bersin atau batuk, droplet bisa keluar melalui hidung dan mulut bahkan sampai jarak yang cukup jauh. Gunakan tisu atau sapu tangan untuk menutup hidung dan mulut. Segera buang tisu ke tempat sampah dan cuci tangan Anda.

Jika Anda tidak membawa tisu atau sapu tangan, tutuplah hidung dan mulut menggunakan siku bagian dalam. Sebab, bagian tubuh tersebut lebih jarang digunakan atau bersentuhan dengan orang lain.

Menjaga jarak

Anda juga bisa menjaga jarak ketika batuk atau bersin. Anda juga sebaiknya memalingkan wajah ke arah yang lebih sepi saat hendak batuk dan bersin. Pasalnya, droplet yang keluar lewat bersin dan batuk bisa terlontar sejauh 2 meter.

Mencuci tangan dengan sabun

Mencuci tangan dengan sabun juga termasuk penerapan etika setelah batuk dan bersin. Ini mencegah Anda lupa sehingga menyentuh berbagai benda yang mungkin juga akan disentuh orang lain. Apabila tidak memungkinkan untuk mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, gunakan hand sanitizer berbasis alkohol 60-90% untuk membunuh kuman penyebab batuk yang menempel.

Menggunakan masker

Saat sakit atau tidak sakit, sebaiknya Anda tetap menggunakan masker saat bepergian keluar rumah. Ini penting karena apabila tidak sengaja batuk atau bersin, droplet tidak menyebar. Meskipun Anda tidak sakit, tetapi tetap menggunakan masker, ini bisa mencegah Anda terkena droplet ketika ada orang yang batuk atau bersin sembarangan.

Beristirahat di rumah

Saat Anda sedang merasakan gejala flu seperti demam, batuk, pilek, dan bersin, salah satu etika yang perlu diterapkan adalah beristirahat di rumah. Tidak keluar rumah selain saat terpaksa ketika sedang sakit bukan hanya mencegah penyebaran penyakit, tetapi juga membantu Anda cepat pulih dan sehat kembali.

Tov

Recent Posts

Rahasia Cantik Rambutmu Terbongkar, Ini Manfaat Luar Biasa Minyak Zaitun untuk Rambutmu

Rambut yang sehat dan berkilau selalu menjadi impian setiap orang. Namun, dengan beragam produk perawatan…

17 mins ago

Ini Drakor Percintaan yang Layak Ditonton Berulang-ulang

Drama Korea (drakor) percintaan membuat kita yang menonton serasa berada di dunia yang indah dan…

35 mins ago

Lagi Galau? Lagu-Lagu Fiersa Besari Paling Pas untuk Didengarkan

Lagi merasakan galau luar biasa? Biar galaumu makin bermakna, ini nih list lagu-lagu Fiersa Besari…

1 hour ago

Brokoli Crispy, Resep Mudah dan Lezat untuk Mencintai Sayuran

Brokoli crispy mungkin terdengar seperti perpaduan yang tidak biasa, tetapi percayalah, ketika rasa renyah bertemu…

2 hours ago

Ini Beberapa Jenis Minyak Rambut yang Bisa Membuat Rambutmu Bersinar

Minyak rambut telah lama menjadi rahasia kecantikan yang tersembunyi di banyak lemari kamar mandi. Namun,…

2 hours ago

Cara Efektif Menabung untuk Membeli Rumah Impian

Celebrithink.com - Semua orang memiliki impian untuk memiliki rumah sendiri di masa depan. Namun, untuk…

3 hours ago