Lifestyle

Tips Mengatasi Bibir Kering Secara Alami

Celebrihtink.com – Kulit bibir jauh lebih tipis dan lebih halus daripada di bagian tubuh lainnya. Itulah sebabnya bibir rentan kering, pecah-pecah, dan mengelupas. Namun, ada banyak cara mengatasi bibir kering secara cepat dan alami. Nah, bagi Anda yang sedang menghadapi masalah bibir kering, berikut ini beberapa tips dan cara mengatasi yang bisa dicoba seperti dilansir dari laman halodoc.

Minum air yang cukup

Dehidrasi adalah penyebab utama bibir kering dan pecah-pecah. Saat tubuh mengalami dehidrasi, tubuh menarik air dari area tertentu untuk memastikan sel tetap terhidrasi. Hal ini dapat menyebabkan kekeringan pada kulit, termasuk pada bibir.

Pakai masker madu

Madu memiliki sifat antiinflamasi dan penyembuhan luka. Madu dapat membantu melembapkan bibir dan melindunginya dari pecah-pecah dari infeksi. Ini juga berfungsi sebagai eksfoliator ringan dan dapat membantu menghilangkan kulit mati dan kering dari bibir.

Gunakan scrub bibir alami

Eksfoliasi juga bisa jadi cara yang baik untuk mengatasi bibir kering. Ini dapat membantu menghilangkan sel-sel kulit mati yang membuat lip balm sulit mencapai lapisan bibir dan melembapkannya. Kamu bisa membuat sendiri scrub bibir dari bahan alami. Dengan menggunakan gula atau garam sebagai bahan eksfoliasi, dan madu atau minyak sebagai emolien.

Gunakan gel lidah buaya

Lidah buaya memiliki sejumlah kegunaan dan paling dikenal sebagai obat rumahan untuk luka bakar. Sifat antiinflamasi dan efek menenangkannya menjadikannya pilihan tepat untuk merawat bibir yang kering. Sebaiknya gunakan lidah buaya organik dalam bentuk gel, atau bisa juga menggunakan lidah buaya segar dari daun tanaman lidah buaya.

Tov

Recent Posts

Dampak Buruk Sering Kerja Malam pada Kesehatan

Celebrithink.com - Bekerja shift malam telah menjadi bagian dari kehidupan bagi sejumlah karyawan di berbagai…

33 mins ago

5 Hal yang Harus Tetap Ada Meski Mulai Berstatus Pacaran

Celebrithink.com - Setelah memasuki status pacaran, penting untuk mempertahankan jati diri tanpa harus mengorbankan hal-hal…

6 hours ago

Teuku Ryan Memilih Tidak Mengajukan Banding atas Putusan Perceraian

Ria Ricis dan Teuku Ryan telah resmi bercerai setelah putusan perceraian dikeluarkan oleh majelis hakim…

9 hours ago

Sudah Pernah Merasakan Kesegaran Som Tum?Kalau ke Thailand, Wajib Banget Cobain

Som Tum, atau dalam bahasa Inggris dikenal sebagai "Green Papaya Salad", adalah salah satu hidangan…

9 hours ago

Perbedaan Antara Gula Batu dan Gula Pasir: Mana yang Lebih Baik untuk Kesehatan?

Gula adalah bahan makanan yang sering kamu gunakan dalam memasak dan pembuatan makanan penutup di…

10 hours ago

Keamanan Paling Penting, Ini Tips untuk Lansia Saat Berolahraga

Olahraga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, termasuk untuk lansia. Namun, perlu diingat bahwa aktivitas fisik…

10 hours ago