Entertainment

Rilis Single Perdana Wahyu Kadeo Di Tangani Langsung Oleh Tengku Shafick

celebrithink.com – Wahyu Kadeo Anak muda yang lahir di bulan agustus tahun 2004 ini belum genap berumur 17 Tahun banyak dikenal sebagai Seleb Tik Tok dan Selebgram menjadi modal awalnya untuk menekuni dunia Entertainment, dengan Followers yang sangat besar ini membuat Wahyu memiliki daya Tarik tersendiri, “sebetulnya wahyu tidak ada niat untuk menekuni bidang entertainment, wahyu tau dulu itu ikut2an bikin Tik Tok, bahkan waktu itu bukan di akun Wahyu, eh malah keterusan terus banyak yang suka hingga sekarang, mengikuti alur langkah yang dibukakan oleh Tuhan” ujar Wahyu

Keberadaan Wahyu Kadeo sebagai selebgram dan seleb tik tok dengan umurnya yang masih muda menarik perhatian AFE Records setelah melalui pertimbangan matang dan research dari Art & Repertoire AFE Records Tengku Shafick maka AFE Records menawarkan kepada Wahyu untuk berkarir di dunia nyanyi, walaupun awalnya ragu setelah diyakinkan oleh Tengku Shafick serta support penuh dari Eksekutif Produser AFE Records Hendy Ahmad akhirnya Wahyu memberanikan diri untuk bernyanyi, “Wahyu tidak akan menyianyikan kesempatan yang diberikan karena bagi wahyu ini adalah tantangan yang harus wahyu ambil karena wahyu menyukai tantangan, apalagi di bimbing langsung oleh bang shafick dan disupport pak hendy sayang banget kalo wahyu tidak mengambil kesempatan yang ditawarkan” Ujar Wahyu.

Tengku Shafick mempersiapkan lagu khusus agar Wahyu Kadeo dapat menyanyikan dengan mudah dan sesuai karakternya, karena sebagai Music Producer Tengku Shafick menyadari sekali kekurangan Wahyu Kadeo dan itu sudah diperhitungkannya dengan matang oleh Tengku Shafick saat memproduksi lagunya, “Single perdana ini adalah single dimana wahyu beradaptasi dengan dunia nyanyi dan menentukan arah wahyu selanjutnya di dunia nyanyi, karena semuanya pun dibuat bertahap, yang mudah tapi catchy, dan dapat mengeluarkan karakter suara wahyu, dan umur wahyu masih muda jadi semua bertahap untuk perkembangan wahyu” Jelas Tengku Shafick mengenai konsep lagu Wahyu Kadeo.

Dan 4 juni 2021 menjadi hari bersejarah bagi Wahyu Kadeo karena lagu perdananya yang berjudul “Aku Bukan Lawanmu” telah dirilis ke radio – radio seluruh Indonesia, beserta Video Klipnya di Youtube channel AFE Records dan di seluruh Digital Platform yang ada di Indonesia, selamat Wahyu Kadeo, selamat datang di Industri Musik Indonesia.

Dwi Widodo

Recent Posts

Sandra Dewi Tutup Akun Instagram Lantaran Anaknya Jadi Korban Bullying

Beberapa waktu lalu, Sandra Dewi memutuskan untuk menutup akun Instagram pribadinya. Namun, baru-baru ini, akun…

5 hours ago

Sidang Perdana Kasus Narkoba Ditunda, Ammar Zoni Terancam Hukuman 5 Tahun Penjara

Sidang perdana kasus penyalahgunaan narkoba yang menjerat Ammar Zoni berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Barat…

7 hours ago

Cara Efektif Mengusir Nyamuk yang Efektif dan Mudah Dilakukan

Celebrithink.com - Mengusir nyamuk dari rumah bukan hanya tentang kenyamanan, tetapi juga tentang melindungi diri…

8 hours ago

Melacak Jejak Mengapa Gebetan Sering Melakukan Ghosting dan Bagaimana Menghadapinya

Ghosting, sebuah fenomena yang seringkali membuat seseorang merasa ditinggalkan dan kebingungan, terutama dalam hubungan dengan…

11 hours ago

Mudah dan Efisien, Ini 5 Rekomendasi Aplikasi Pencari Tiket Pesawat untuk Perjalanan yang Lebih Menyenangkan

Merencanakan perjalanan udara seringkali menjadi tugas yang menantang. Mulai dari mencari tiket pesawat dengan harga…

12 hours ago

Panduan Mudah Cara Memesan Tiket Pesawat Tanpa Stres

Memesan tiket pesawat mungkin bisa menjadi pengalaman yang menegangkan bagi sebagian orang. Namun, dengan beberapa…

12 hours ago